Quantcast
Channel: Tukang Jalan Jajan
Viewing all 711 articles
Browse latest View live

Bakwan Pontianak “Sultan”, Pilihan Camilan Nikmat

$
0
0
How i miss makan gorengan. Setelah dua Purnama, Tukang jalan jajan menemukan Bakwan Pontianak yang fenomenal karya anak bangsa Wiga House Cake Pontianak yang benar benar mengundang selera. Bentuknya yang setengah bola, gemuk menggoda. Ada adeka sayuran yang menyembul manja dan taburan udang rebon yang menjadi ciri khas. Dari tampilannya, rasanya sayang untuk melewatkan kenikmatan ini. Tapi sebelum kamu bisa menikmatinya, jangan lupa untuk pesan terlebih dahulu
Bakwan Pontianak “Sultan”, Pilihan Camilan Nikmat
Bakwan Pontianak “Sultan”, Pilihan Camilan Nikmat
Bakwan Sultan dengan dua cocolan tersedia dalam kenikmatan haqiqi. Bakwan goreng rasanya berbeda karena adanya daun kucai. Kucai atau bawang kucai serta daun kucai, berasal dari Bahasa Hokkian, "Kú-chhài". Penggunaannya umum dalam masakan Tionghoa. Ngga cuman itu masih ada kol, wortel dan jagung. Beeeuhhh sehat! Kaya serat. Anyway, Sekilas bentuknya sama dengan kudapan serupa yang disebut weci di Malang dan ote-ote di Surabaya atau bala bala urang sunda! Namun, bakwan ini sedikit berbeda karena toppingnya berupa udang rebon yang dipadukan dengan daun kucai. Cocok buat yang males untuk buat sendiri. Oh ya, Tukang Jalan jajan pernah menulis tips membuat bakwan Pontianak yang empuk

Bakwan Pontianak Beda Dari Yang Lain

Bakwan pontianak ini dicitrakan dengan potongan kucai yang melimpah, aroma khasnya membuatnya terasa berbeda. Apalagi jika lihai membuatnya, maka teksturnya akan semakin juara, krispi dan renyah diluar dengan bagian dalam yang moist dan epuk saat dikunyah. Bakwan Pontianak harus digioreng didalam minyak yang banyak dan panas supaya bagian luarnya bisa rentah. Jika bagian luarnya matang sempurna maka minyak tidak akan terserap kedalam bakwan. Selain menggunakan rebon biasanya juga menggunakan udah segar yang manja diatasnya
Bakwan Pontianak “Sultan”, Pilihan Camilan Nikmat
Bakwan Pontianak “Sultan”, Pilihan Camilan Nikmat

Salah dua yang membuatnya berbeda weci di Malang dan ote-ote di Surabaya atau bala bala urang sunda adalah saus sambalnya nya yang khas. Bakwan Pontianak tidak dimakan dengan cengek atau cabe kletusan alias cabe hijau tua utuh, namun dimakan dengan cocolan khas. Ada saus sambal cair dengan aroma yang tajam semuanya baik itu dari pedasnya, asamnya dan aroma bawang putih mentahnya yang menurut sebagian orang menyengat. Tapi inilah karakter rasa yang ditampilkan bakwan Pontianak. Bakwan Pontianak saja, tanpa saus cabe ini adalah nothing! Alias bukan apa apa.

Saus Cabe Adalah Kunci

Maka dari itu, Bakwan sultan Pontianak Tak lupa menambahkan sambal asam manis, gurih, bawang putih khas Pontianak sebagai pelengkapnya. Nah bakwan sultan Wiga House Cake Pontianak Punya ekstra sambal kacang yang hot and nutty. Saran saya pada saat hendak memakannya,silakan coba dulu bergantian sausnya baru kemudian mix it! Kamu bakal nemuin rasa baru yang sensasional dan kepingin nambah lagi dan lagi.
Bakwan Pontianak Saus Kacang dan Saus Cabe
Bakwan Pontianak Saus Kacang dan Saus Cabe

Jadi Saus cabe yang sedap, dengan perpaduan antara pedas, asam, asin, gurih, dengan rasa manis tipis dan rasa ledar bawang putih mentah adalah kunci kenikmatan Bakwan Pontianak yang tidak bisa diganti. Semua rasa yang kuat ini justru jadi seimbang saat berpadu didalam mulut.

Cara Makan Bakwan Sultan Pontianak

Begitu diantar masih dalam keadaan hangat, disobek dan langsung memencar aroma khas kucai dengan bumbu, tidak sekedar tepung yang digoreng yes! Konsistensinya pas, ngga lembek atau keras. Setelah disobek langsung nyata terlihat aneka sayuran disana. Saat dicocolkeun ke sambal dan dihempaskan kedalam mulut, langsung terdeteksi aneka tekstur, mulai dari jagung, kol, sampai renyahnya rebon. Krispi diluar namun nyaman dikunyah. Sambel merahnya pedas manis, bikin ngga berhenti buat nyocolin lagi dan berulang
Bakwan Pontianak Saus Kacang dan Saus Cabe
Bakwan Pontianak Saus Kacang dan Saus Cabe

Selain dicocolin terpisah, sambal kacang ini juga bisa di mix dengan sambal merahnya. Lalu diubek ubek manja, kalau mau ditambahin asem tinggal diremesin jeruk lemon dan kalau mau ekstra pedes langsung tambahin potongan cabe.

Saya punya dua cara makan

Pertama, bakwan disobek sobek kemudian baru dicocol kedalam saus yang diingingkan. Kita masih bisa merasakan mana bagian yang tak terkena sambal dan mana yang terbungkus rapi oleh sambal
Bakwan Pontianak Saus Cabe
Bakwan Pontianak Saus Cabe

Kedua, ambil mangkok, lalu sobek sobek bakwannya dan simpan kedalam mangkok secukupnya. Baru kemudian disiramkan dengan saus sambel, baru diaduk rata, diamkan sejenak agar sambal meresap kedalam bakwan dan dimakan. Semua bagian terlapisi saus dan kemudian baru dikunyah dan didaratkan dilambung.
Bakwan Pontianak Saus Kacang
Bakwan Pontianak Saus Kacang

Mengapa harus disobek? Permukan bakwan yang tidak rata akan membuat sambal mudah diserap dan menempel sempurna sehingga kenikmatan makan bakwan Pontianak tak dapat disangkal lagi.

Bakwan Sultan Pontianak, Pilihan Camilan Nikmat

Mneemani sore dengan Bakwan Pontianak “Sultan”, bisa jadi solusi me time pada saat kamu bosan atau lagi kangen makan gorengan seperti Tukang Jalan Jajan. Pesan aja di Wiga House of Cake, Toko kue online. WA : 0852 4576 9615 (no WA Call) atau 0811 5718 988 . 
Bakwan Pontianak Saus Kacang dan Saus Cabe
Bakwan Pontianak Saus Kacang dan Saus Cabe

Ngga cuman bakwan, kamu bisa memesan aneka kue lainnya termasuk kue modern. Makan itu harus bikin senang, Enak itu ngga cuman rasa tapi juga sensasinya! Cek Bakwan Sultan Pontianak di Wiga Houseof Cake dan pastikan kamu ngga kehabisan stoknya. Fresh from wajan! Selamat makan dan salam yumcez!

Buka Puasa Bersama di Harris Hotel Pontianak

$
0
0
Buka puasa dimana? Selama Pandemi, tidak bisa lagi berbuka puasa rame rame. Tidak ada lagi jadwal untuk buka puasa bersama alumni SD, SMP, SMA, kuliah, Ibu Ibu arisan, teman ngumpul, temang ngantor dan masih banyak jadwal lainnya. Semuanya jadi berbeda. Teman saya malah buka puasa online dirumah masing masing menggunakan aplikasi. Lumayan lah masih bisa menikmati sensasi buka puasa bersama.
 
Buka Puasa Bersama di Harris Hotel Pontianak
Buka Puasa Bersama di Harris Hotel Pontianak
Sebenarnya tradisi buka puasa bersama ini tidak hanya ada di Indonesia, banyak kok negara lain yang melakukan hal yang sama, bedanya, di Indonesia buka puasa dijadikan ajang ngobrol, reuni bahkan arisan. Ada acara pendukung lainnya selain berbuka puasa. Lagipula, buka puasa di Indonesia akan menghadirkan banyak sekali jenis makanan. Makan dengan aneka jenis makanan dan beragam jadi ciri khas yang tidak bisa dilepaskan. Lalu bagaimana sekarang saat pandemi? Semuanya dibatasi.

Tapi Untunglah di Hotel harrispontianak masih memberikan kesempatan berbuka sekalian juga memberikan paket menginap untuk keluarga, tapi ada syarat yang harus dipenuhi agar Nuansa Ramadhan ini masih bisa dirasakan.

Syarat yang harus dipenuhi saat masuk ke Hotel Harris Pontianak

😍 Sebelum masuk ke hotel bakalan diperiksa dulu suhu tubuh. Jika suhu tubuh ngga normal, kamu ngga bisa ikutan. Di lobby pun sudah disediakan hand sanitizer dan tissue.
😍 Diberikan satu buah ruangan privat yang hanya berisi 10 orang, ruangannya bagus! Kamu bisa lihat pemandangan ciamik kota Pontianak
😍 Cukup 98K/orang  All You Can Eat dan kamu bisa berbuka puasa bersama, jika ber 10. Kamu cukup bayar 9 paket aja! Cihuy!

Menu Lengkap di Harris Hotel Pontianak

Hari ini makanannya leungkaaap ceunah! Tukang Jalan Jajan sangat menikmati nya.
Ta'jil
️ Es Buah
️ Bubur ketan item
️ Kue Pancong
️ Red velvet
️ Kurma
️ Tahu isi
️ Tahu serundeng

Makanan Utama
️ Soto ayam santan
️ Sup ikan
️ Tumis kangkung terasi
️ Ayam asam manis
️ Bihun
️ Fusilli Bolognese

Makanan Penutup
️ Aneka Buah Segar

Pelengkap
️ Aneka Sambal
️ Juice Jeruk Segar


Dengan makanan selengkap ini kamu ngga perlu khawatir masalah selera saat berbuka puasa. Pilihannya lengkap dan bermacam macam. Tinggal dipilih mana yang disuka.

Paket yang ditawarkan Harris Pontianak

Atau mau sekalian menginap? Ambil aja family package, 544K/night plus breakfasting buat 4 orang di tempat makan malam yang private.
Ngga perlu khawatir yak! Bakalan dimasak dengan higienis, dapur yang selalu bersih dan dari bahan bahan segar yang dimasak saat akan berbuka puasa. Kamu ngga perlu khawatir deh! Aman, bersih dan sehat

Bonus kamu bisa lihat sunset tertinggi di Pontianak. Apalagi kalau selesai hujan, cahaya cerah dan kamu bisa lihat pelangi. Oh ya, landmark Kota Pontianak juga bakal kelihatan ye
😍 Jembatan dan Sungai Kapuas
😍 Masjid Mujahiddin
😍 Katedral St Peter
😍 Pasar dan jalanan kota Pontianak

Menu Lain Yang Bisa di Pesan Dari Rumah

Nah. Kamu mau #bukapuasa dimana hari ini
Hubungi harris pontianak hotel aja lewat nomor teleponnya 0821 5702 2217 "Menginap dan Buka Puasa? Di Harris Jak"

Ayam Panggang Saji di Pontianak

$
0
0
Selama di rumah saja apa yang kamu lakukan? Mengerjakan pekerjaan tambahan menjadi freelance? Atau memilih mendalami hobi seperti memasak atau berkebun? Kalau tukang jalan jajantetap kudu icip icip makanan enak dan ngebantu perekonomian warga kuliner supaya mereka terus bisa membuat makanan enak dan membahagiakan orang banyak. Nah, teman jalan jajan yang berada disekitaran Pontianak kudu mencoba beberapa ayam panggang yang saya rekomendasikan untuk dicoba. Rasanga menggugah selera dan mampu meningkatkan hasrat makan anda.

Siap Saji di PontianakAyam Panggang
Siap Saji di PontianakAyam Panggang 
Beberapa ayam panggang yang bisa dicicipi kali ini, Ayam Panggang Bu Bekti, Ayam Panggang Kalasan dan Ayam Panggang Abu Mumtaz yang kesemuanya menggoda selera nusa dan bangsa! Ayuk ikutan saya nyobain makanannya agar kamu berbahagia dan sejahtera.

Ayam Panggang Bu Bekti

Ayam Panggang Bu Bekti penyelamatku! kemarin sedang zonk makanan di rumah. Keingetnya masih ada stok frozen food! Tapi kooosong. Jadilah saya memesan ayam panggang seekor! Iya seekor full. Begitu nyampe langsung terharu karena warna panggangannya yang syantiekkkk coklat manja mengkilap. Tukang Jalan Jajan agak kaget sih dengan ayam panggang dengan teknik memanggang dengan bara jauh bisa ciamik kulitnya. Sensasi renyah tipis dipermukaan dan oily dibawah kulitnya. 

Ayam Panggang Bu Bekti
Ayam Panggang Bu Bekti
Siapa yang suka kulit ayam? Dagingnya tidak ada aroma amis seperti yang ditakutkan. Dagingnya matang sampai kedalam, seperti tipe bakaran kesukaan Indonesia. Kering diluar dan empuk didalam, daging bagian pahanya moist dan berurat, duhhhh enak banget waktu dicocolin ke sausnya yang sudah berbumbu. Rasa mania kecap dengan cabe dan bawang yang menyempurnakan rasa. Melapisi daging dengan rapi sebelum dihempaskan kemulut!

Ayam Panggang Bu Bekti
Ayam Panggang Bu Bekti
And haaw waaawww heiiii daging dadaanyaaaa yang gempal, begitu ditarik dari langsung lepas dari tulangnya. Di sobek sobek manja lalu dicelupkan kedalam saus dalam dan lama sampai saus terserap kedalam serat gading ayam. Jangan lupa renangkan dalam mulut. Ada aroma rempah seperti kunyit dan ketumbar yang dioleskan saat dipanggang, merasuk ke daging dan menyatu dengan rasa manis kecap, cabe dan bawang! Kombinasi pas dimakan hangat hangat! By The Way, seekor ayam panggang bu Bekti @bakpaububekti bisa untuk berempat dan pas buanget buat berbuka puasa dan sahur.

Ayam Panggang Bu Bekti
Ayam Panggang Bu Bekti
Dateng aja ke lapak pinggir jalan di jalan KH Wahid Hasyim, sebelum lampu merah perempatan Alianyang didepan TK Kartika Kota Pontianak. Silakeun menghubungi ayam panggang Bu Bekti di nomor telepon 0813 - 4594 - 8301
WARNING!
  • Buka mulai pukul 15.00 - Habis
  • Lapak ini sangat laris dan hanya buka di bulan puasa.
  • Hati hati kalau sudah ketagihan! Jangan sampai kehabisan ya. Semoga kebagian

Ayam Kalasan by Gabriella Yuni

Ayam kalasannya ginu ginuk menul menggoda selera. Kenikmatannya sudah terpancar dari warna ayamnya yang coklat dan krispi menggoda. Aroma Bumbunya sedap banget sih. Rasa rempah dengan manis yang tipis seperti kumis babang tamvan idola anak jaman sekarang.

Ayam Kalasan Panggang Gabriella Yuni
Ayam Kalasan Panggang Gabriella Yuni

Kemarin tukang jalan jajan langsung memesan di Gabriella Yuni dara-gara postingannya yang menggoda iman dan jiwaku. Semuanya goyah dan aku lemah. Dalam paket ini ada dua potong dada dan dua potong paha a.k.a seekor ayaaaammm... Harganya sekitar 60K ajaaah udah dipake sambel pedas mengaduk selera. Abis disuwir langsung pengen dihentakkan dalem sambel lalu dihenyakkan kedalam mulut. Sungguh ku tak kuat untuk menolaknya lagi.

Ayam Kalasan Panggang Gabriella Yuni
Ayam Kalasan Panggang Gabriella Yuni
Ayam goreng Kalasan memiliki kekhasan karena dimasak dengan santan kelapa sehingga mempunyai rasa yang sangat enak. Ayamnya dari jenis lokal atau biasa disebut sebagai ayam kampung dan dimasak secara utuh. Ayam goreng Kalasan dapat dinikmati di banyak tempat makan di Indonesia maupun di berbagai negara lain.
 
Ayam Kalasan Panggang Gabriella Yuni
Ayam Kalasan Panggang Gabriella Yuni
Kalian tak perlu repot sampai mengunjungi Yogyakarta, bisa langsung menikmati ayam goreng atau panggang Kalasan yang dimasak secara tradisional yang bisa dipesan di instagram @gabriellayuni. Frozen food ini sudah di packing hampa udara dan siap disimpan didalam chiller jika ngga pangsung dimakan. Perlu banget kannnn buat nyimpen makanan dingin dalem kulkas buat jaga jaga supaya ada lauk saat males masak.
  • Ayam Kalasan By Gabriella Yuni dan cek IG nya @gabriellayuni 

Ayam Panggang Abu Mumtaz

PEMADAM KELAPARAN! Bumbunya mlekoh terbalut rata diseluruh permukaan ayam. Tidak main main, ayamnya seekor lengkap dengan sebutir telur dan lalalan dan sambal terasi yang menyempurnakan rasa. Awalnya saya mengira akan ada bumbu khas timur tengah yang membalur ayam ini! No Baby! Ini ayam citarasa nusantara. Sepaket ayam berbumbu dari @abumumtaz151 ini dihargai 60K. Puas deh buat makan ber 4 - 5. Tinggal nambahin nasi panas aja biar tambah semangat lagi makannya.

Ayam Panggang Abu Mumtaz

Aneka rempah dan bumbu, bawang bawangan, dedaunan, empon empon seperti ketumbar dan kencur begitu terasa manja. Aroma bumbunya yang merasuk ke dalam serat ayam terasa saat disobek dan dilepaskan dari tulang. Begitu dicocolkan ke sambal langsung saja perpaduan kenikmatan terjadi didalma mulut. Sambel terasi ini memang jahaaaaattt.... Membuat tak sadar menghabiskan banyak suapan nasi.

Ayam Panggang Abu Mumtaz
Ayam Panggang Abu Mumtaz
Ayam yang dibumbui dengan kunyit, bawang putih, bawang merah dan rempah-rempah lainnya, dipanggang di atas arang memang menggoda selera. Terdapat banyak resep ayam bakar, beberapa diantaranya yang populer adalah ayam bakar khas Padang, Ayam Percik dan Ayam Golek dari Malaysia, ayam bakar Taliwang dari pulau Lombok, bakakak hayam dari Sunda, dan ayam bakar bumbu rujak dari Jawa. Tapi ayam bakar @abumumtaz151 ini punya citarasa tersendiri dengan karakternya yang khas.

Ayam Panggang Abu Mumtaz
Ayam Panggang Abu Mumtaz
Kalau tidak dicoba, kamu ngga pernah tahu kalau ini lezaaaattt! Citarasa ayam ini PATOET DIPOEDJIKAN. Ayo dukung kuliner lokal untuk terus bersinar dan bisa menghadirkan makanan enak untuk kamu semua. Selamat makan! Biarpun dirumah, kamu tetep bisa makan enak!
Ayam Panggang Abu Mumtaz Nomor Telepon 0896-8486-7842

Ayam Panggang Siap Saji di Pontianak

Ayam yang dijual memang berukuran besar dan kalian bisa menikmatinya Bersama dengan orang orang tercinta. Makanan ini bisa disimpan dan dihangatkan kembali. Sambalnya sudah tersedia dan setiap ayam panggang memiliki cita rasa khas oleh pembuatnya. Selain sentuhan aneka bumbu tentu ada kehangatan cinta yang dihadirkan disana. Selamat Makan dan Salam Yumcez!

Masakan Bu Yani, Siap Saji Sepanjang Waktu

$
0
0
Selama dirumah saja, tukang jalan jajan jadi produktif kembali mencoba mempraktekkan aneka resep untuk menu makanan dan kue yang enak enak. Dari yang sederhana sampai yang rumit, dari yang gampil sampe kening mengernyit. Semuanya diubek ubek didapur sederhana dengan aneka teknik paripurna. Termasuk makanan saya kali ini, olahan simpel banget! Nasi goreng terasi dengan kucai. Menu peranakan yang semua bisa dibuat orang orang namun ada senytuhan cinta yang hanya saya yang bisa menaburkannya

Masakan Bu Yani, Siap Saji Sepanjang Waktu
Masakan Bu Yani, Siap Saji Sepanjang Waktu
Makan enak olahan sendiri. Tukang jalan jajan lagi rajin masak! Maafkan kalo nasi goreng sambal belacan kucainya dan Sambel tempenya tersembunyi karena sebenarnya aku pengen nunjukin masakan dari Ayam Pop Bu Yani yang penuh inovasi.

Cumi Spesial ala Bu Yani

Sebagai penambah selera dan penasaran dengan video masak cuminya jadilah aku penasaran dengan rasanya! Kamu ngga lagi ngelapin liur kaaaaan? Cumi ini berbumbu mlekoh dengan balutan santan. Rempah dengan daun kemangi super wangi membalut manja cumi yang teksturnya melawan saat dikunyah. Hempaskan manja didalam mulut dengan diuwek uwek ama nasi goreng buatanku.
Antara badan cumi dan kepala cumi punya tekstur yang berbeda sehingga seru kalau dikunyah. Dimakan selagi hangat? Semua aroma bumbu dan rempah berpadu maju mundur.

Cumi Spesial ala Bu Yani
Cumi Spesial Bu Yani
Anyway nasi goreng terasiku juga endowlita geungges lho. Aku tambahin potongan baso sapi dan kucai bikin rasanya dan aromanya jadi oriental peranakan ditambah sambel tempe yang njawani membuat gembira saluran pencernaanku yang menunggu makanan enak ini untuk dicerna. Sambal tempe sederhana ini cuman cabe, tomat, bawang putih, gula garem serta kemangi! Pokoknya hempassskan semua kelambung sampai suapan terakhir.

Yang mau pesen cumi spesial Pop Bu Yani Ini kepoin aja IG nya soalnya aku ngga bisa memastikan kapan ia muncul. Banyak makanan rumahan dan kuih muih tradisional yang sedep buat dipesen disana. Selamat makan

Ayam Woku belanga Ala Bu Yani ! 

Woku yang dimasak dalam belanga genks! Masakan Minahasa yang kaya rempah ini emang sedap banget kalau dimakan dengan nasi panas! Ini beneran menghadirkan peperangan dimulut.
Aku kaget lhooooo Pop Bu Yani Bisa buatin makanan Sulawesi, kupikir Makanan Padang doang kan yaaaak

Ayam Woku belanga Ala Bu Yani
Ayam Woku belanga Ala Bu Yani
Woku adalah bumbu makanan a'la Manado, provinsi Sulawesi Utara, Indonesia, yang terbuat dari berbagai macam bumbu dan biasa digunakan untuk memasak daging. Di Minahasa, Sulawesi Utara, terdapat dua jenis woku, yaitu woku balanga (dimasak dengan belangga), dan woku daun (dimasak dalam daun).

Nah ini makanan balance banget bumbu dan rempahnya. Woku dinilai memiliki cita rasa dan aroma yang khas.Jahe, daun jeruk, daun pandan, dan jahe merupakan bahan yang dinilai dapat memberikan aroma harum. apalagi ditambah daun kemangi sooooo sadaaaaap! rasa cabai nya sopaaaaaan banget. Sementara penambahan tomat mampu memberikan cita rasa segar dan bikin tampilannya cakep!
Aku dapetnya masih anget dikirim langsung dari dapur #ayampopbuyani. Begitu dibuka aromanya langsung menyeruak manja. #Woku ini juga bikin suka banget karena ayamnya empuk dan bebas banyak minyak. Masuk kemulut, dagingnya langsung ambrol kedalam mulut lalu meledaklah aneka rempah dan bumbu!

Keadaan memang sulit, bukan bearti kita ngga bisa makan enak. Boleh banget lhooo pesen buat makan karena ini beneran enak versi #tukangjalanjajan DIE DIE MUST TRY. Ayok gerakin ekonomi lokal biar semua tetap bisa berputar. Semoga semua bisa normal seperti dulu lagi. Tetep makan enak, pesennya di bang ojol aja ya. Kamu tetep #stayathome .

Ayam Pop Bu Yani

Pesennya di Pop Bu Yani yeeeeee! Banyak yang sedep sedep dan kudu dicoba.
Pengen makan nasi ama Ayam Pop dan voilaaaaa! Hidupku sungguh terbantu dengan @ayampopbuyani yang semlohai dengan sambal merah mlekoh yang ciamik. Ini pasti cabenya pilihan!. #AyamPop ini bisa aja kamu goreng asal celup kedalam minyak panas 1-2 menit aja sih untuk dapet efek efek kering dan gurih. Tapi kalau ngga mau nambahin minyak juga udah #PATOETDIPOEDJIKAN kok rasanya! Bawang putihnya sudah membuat ayam ini "terasa" hingga ke serat daging. Dagingnya yang empuk karena direbus dengan air kelapa langsung copot dan menyerah melepaskan diri dari tulangnya. Begitu dicocolin ke lado merah ini langsung berontak didalam mulut. Minyak cabenya langsung membalut rasa gurih daging.

Ayam Pop Bu Yani
Ayam Pop Bu Yani
Tinggal di uwek uwek kedalam nasi panas dan langsung dihempaskan kelambung. Ayam Pop ini sungguh berbahaya dan jahat ama nasi. Suka ngga berasa kalau sudah menyuapkan berkali kali. Sungguh solusi disaat harus #dirumahaja, Ayam Pop Bu Yani bisa dipesan online. Cek aja IG @ayampopbuyani nya dan temukan aneka menu makanan lezat disana. Yuk dukung temen temen UMKM kuliner untuk terus menghadirkan makanan enak. Mari kita makan enak walaupun hanya dirumah aja

Ada yang belom tahu ayam pop? Ayam pop adalah salah satu hidangan dari daging ayam yang berasal dari Sumatra Barat. Hidangan ini termasuk salah satu hidangan ayam goreng, namun yang membedakan ayam pop dengan ayam goreng lainnya adalah ayam pop memiliki warna yang masih putih pucat ketika selesai dimasak.

Ini dikarenakan sebelum digoreng, ayam yang sudah diberi bumbu direbus terlebih dahulu di dalam rebusan air kelapa dan bawang putih yang sudah dicincang, setelah itu ayam baru digoreng sebentar di dalam minyak panas agar matang sempurna dan memperoleh sedikit tekstur renyah. .
Ayam pop biasanya didampingi dengan samba lado tomat (sambal tomat, terbuat dari cabai giling yang dicampur dengan tomat yang dicincang) dan sayur daun singkong rebus.
Selamat makan semuanya dan Salam Yumcez

Gerakan Ekonomi Lokal Selama Pandemi

Ayoooo gerakin perekonomian lokal dengan tetep pesen makanan enak diluar. Selain ngga perlu repot belanja bahan makanan dan memasak kan yaaaa....
Oh ya, jika kalian males untuk masak, aku punya sepuluh rekomendasi makanan siap saji lainnya dan bisa kalian klik disini ya! Sudah uji rekomendasi dan siap berdendang didalam mulut.
Jangan lupa, banyak makanan enak disekelilingmu. Pastikan mereka terus bisa bikin makanan enak saat pandemi corona begini. Jangan cerewet masalah harga karena mereka sudah berjibaku ke pasar dan mempersiapkan makanan enak buat kita


Mengadu Keringat dengan Ayam Bepeloh, Bawang Goreng dan Sambal

$
0
0
Ada yang pernah makan ayam goreng rempah dengan taburan bawang merah goreng? Saya sendiri pernah makan ayam goreng rumahan dengan model seperti ini saat datang ke acara selamatan di rumah teman baik di Malang. Awalnya sempat bingung, apakah seharusnya bawang ditaburkan di nasi atau bagaimana? Pertanyaan ini tak jadi lagi misteri setelah tukang jalan jajan melihat si empu nya rumah memakannya. Ternyata bawang goreng ini dicemili. Lalu ayamnya dicelupkan kedalam sambal.

Sudah siap untuk mengadu keringat dengan Ayam Bepeloh, Bawang Goreng dan Sambal? oh ya tak lupa nasi hangatnya ya!.
Mengadu Keringat dengan Ayam Bepeloh, Bawang Goreng dan Sambal
Saya biasanya menikmati potongan ayam yang lebih kecil dan digoreng dengan bawang putih atau biasanya ditaburi bawang putih goreng cacah dengan madu. Rasa manis dan gurihnya membuat saya tak berhenti makan! Tak perlu nasi putih, sikat saja sampai tuntas!

Nah, yang ini agak beda, ayam goreng ungkep digoreng hingga kulit luarnya renyah dan kemudian ditaburin diatasnya. Ayamnya renyah diluar dan empuk didalam. Gampang dikoyak koyak lalu dijejalin kesambal, nasi dan terakhir bermuara dimulut. Ayam yang audah berbumbu dan harum rempah menjadikan ayam ini penting disikat selagi hangat. Bawang merah gorengnya? Saya cemili pelan pelan, sebagian ditaburin disambal dan sebagian lagi dihamparkan diatas nasi. Karakter rasa bawang merah menambah sensasi rasa sekaligus tekstur. Bagi penggemar bawang goreng.

Pesanan saya di Ayam Bepeloh

Ayam Goreng Bawang Goreng Bawang Goreng

Sudah siap untuk mengadu keringat dengan Ayam Bepeloh, Bawang Goreng dan Sambal? oh ya tak lupa nasi hangatnya ya!. Potongan ayam berukuran besar ini sudah diungkep dengan bumbu rempah terlebih dulu, terlihat warna kuning kunyit dan aroma bumbu ungkep dan aneka bumbu dan empon empon khas Indonesia. Digoreng dengan minyak super panas sehingga warnanya jadi cantik. Renyah diluar namun masih empuk dibagian dalam.

Ayam Bepeloh berada di Ayam Bepeloh, Jalan Uray Bawadi. Gg. Sentosa, Sungai Bangkong, Kec. Pontianak Kota, Kota Pontianak
Ayam Bepeloh, Bawang Goreng dan Sambal
Proses mengungkep yang cukup lama membuat bumbu merasuk hingga kedalam. Begitu disober, serat daging ayam terbumbui dengan baik, aroma bawang goreng mungkin lebih didapat dari minyak yang kemungkinan dipakai untuk menggoreng terlebih dahulu. Jangan lupa, jika ingin memperkaya rasa, bisa diberi perusan jeruk kasturi ke sambal atau ke ayamnya. Membuat ayam menjadi lebih segar.

Tempe Tahu Goreng Bawang Goreng

Tempe dan tahunya sudah diungkep terlebih dahulu dan kemudian ditaburi bawang goreng. Ektra bawang goreng ini saya tambahkan ke sambal dan juga ke nasi. Fulll buanyak buaaanget bawang gorengnya

Pete Goreng Bawang Goreng

Pete yang sudah dipipili dan digoreng sejenak kemudian ditaburi bawang goreng, inipun langsung saya hempaskan semua kedalam sambal dan kemudia diuwek uwek kedalam nasi

Sambal dan Lalapan

Sambal bajak yang pedas dengan ektra tomat menimbulkan rasa pedas, asem dan gurih. tinggal di tambahkan jeruk kasturi jika ingin lebih asam, baru kemudian dijadikan cocolan. Saya lebih mencintai sambal ini jika diberi kecap karena tukang jalan jajan butuh penyeimbang rasa manis. Tapi siapa yang bisa menolak bawang goreng saat bertemu kecap? Setuju?
Jadi menurut kalian, apa menu pairing yang cocok untuk menemani Tukang Jalan Jajan makan ayam goreng rempah yang tersaji diatas meja

Citarasa Melayu di Ayam Bepeloh

Oh ya, saya sedang makan di ayam bepeloh. Bepeloh dalam bahasa Melayu artinya berkeringat. Tukang jalan jajan jadi ingat omongan orang tua dulu, "makan enak harus sampai keringatan". Selain kenyamanan, bisa jadi karena kepedasan. Tinggal dicoba saja sendiri. Makan ditempat ini artinya kita harus siap berjajar dan berbaris rapi, sistem pesan sendiri dengan cara tunjuk sana sini lalu bayar dikasir membuat harus ekstra sabar termasuk cuci tangan dan mencari tempat duduk.
Menu disini didominasi dengan di goreng atau di bakar, Ayam, bebek, telur, ikan asin semuanya digoreng lalu ditambah dengan aneka sambal termasuk sambal favoritku, sambal pete yang ditaburi limpahan bawang goreng. Pelengkap lainnya adalah lalapan segar serta tumis kangkung dan pakis, terong goreng. Semua menu ini terbilang jahat dengan nasi hangat. Citarasa melayu yang pedas dan asam mendominasi semua hempasan dimulut. Disajikan hangat dimana makanan akan dimasak dan digoreng saat dipesan.

Ayam Bepeloh, Kuliner di Pontianak

Teman jalan jajan tinggal menggunakan telunjuk sakti untuk menunjuk menu mana yang ingin dimakan, bayar dikasir dan tunggu makanan datang. Ayam Bepeloh berada di Ayam Bepeloh, Jalan Uray Bawadi. Gg. Sentosa, Sungai Bangkong, Kec. Pontianak Kota, Kota Pontianak, Kalimantan Barat 78116. Ayo ikut Tukang Jalan Jajan mengadu keringat dengan Ayam Bepeloh, Bawang Goreng dan Sambal. Selamat makan dan Salam Yumcez!

Dlyns cakes, Lapis Legit Pontianak Pilihan Kita Semua

$
0
0
Lebaran kemarin menyisakan cerita buat saya sendiri. Mungkin saja kita punya cerita yang sama. Beberapa rumah temen saya memiliki kue lapis legit yang enak banget. Tapi ya kaaaaaleeee mau ambil bulak balik, apalagi yang punya rumah duduk ngobrol bersama sama. Kue yang selalu jadi primadona karena juga harganya ini membuat kue ini jadi sajian istimewa yang keluar tak sembarangan. Akh untuuuunglaaaah masih ada @dlyns_cakes yang siap sedia mengisi jiwa jiwa hampa kepengen kue lapis legit tapi malu untuk nambah lagi.

 Dlyns cakes, Lapis Legit Pontianak Pilihan Kita Semua
 Dlyns cakes, Lapis Legit Pontianak Pilihan Kita Semua

Sejarah Nikmatnya Lapis LagitTapi tahukah kamu kalau lapis legit itu bukan asli Indonesia? Kue legit sajian hari raya ini merupakan akulturasi resep dari dua budaya berbeda. Resep kue asli bangsa Belanda dan tersebar saat menjajah Indonesia dimodifikasi oleh masyarakat Indonesia peranakan Tionghoa dan berkreasi mengubah citarasanya menjadi khas Indonesia, dengan tambahan rempah yang sampai saat ini masih terjaga. Resep yang telah dimodifikasi tadi akhirnya dibawa kembali ke negeri Belanda, tapi tetap berbeda rasa rempahnya. Meskipun resep tersebut dibawa ke negeri “kincir angin” tak ada yang mampu menduplikasi rasanya, citarasanya tetap berbeda dengan Lapis Legit asli Indonesia yang diracik olah warga peranakan. Lalu, apakah apa perbedaan dan apa yang membuatnya berbeda? Sedikit saya bercerita, dimana kaum peranakan ini dengan resep rahasia berupa rempah asli Indonesia, ini menjadi rahasia turun temurun masing masing keluarga. Inilah yang juga menjawab kenapa racikan inipun tak bisa ditiru warga Tionghoa di Tiongkok karena rempahnya tak ada disana

Cita rasa rempah-rempah khas Indonesia itulah yang sangat kuat menjadi ciri Lapis Legit. Selain rempah rahasia, berbagai produsen Lapis Legit ternama di Indonesia masih menggunakan cara home made satu per satu di tiap lapisannya. Mereka juga menggunakan roombuter yang lebih mahal dibanding mentega. Ada yang berspekulasi bahwa rempah ini bisa digantikan oleh bumbu spekkoek cap kupu-kupu tapi itu sih hanya tebakan saya. Pasti yang punya resep asli tetap akan merahasiakannya.

Lapis Legit Pontianak Memang Beda

Lalu pasti akan ada yang bertanya. "Apa sih bedanya Lapis Legit Pontianak dengan Lapis Legit biasa?"
Para pembuat lapis legit Pontianak pasti akan berseru "Kalau Lapis Legit Pontianak nggak pakai tepung sis ! 100% premium butter + kuning telur". Ada yang ingin menyanggah?
Apa lagi yang membuat lapis ini menjadi istimewa? Untuk pembuatan kue lapis legit menggunakan banyak telur yakni 30 hingga 40 butir yang menjadi ciri khasnya ( campuran rempah rahasia ini konon berisi campuran bahan kayu manis, bunga pala, cengkih, dan kapulaga). Lapis legit tergolong lebih mahal jika dibandingkan dengan kue-kue khas Kalimantan Barat lainnya karena bahan bakunya yang mahal dan proses pembuatannya yang super lama dan harus telaten.

Lapis Legit Dlyns Cake Pontianak Memang Beda
Lapis Legit  Pontianak Memang Beda
Lapis legit umumnya memiliki 18 lapisan atau lebih, Loyang yang digunakan biasanya berbentuk persegi dengan ukuran 18 cm x 18 cm atau 20 cm x 20 cm. Satu lapisan lapis legit dibuat dengan menuangkan sedikit adonan ke dalam loyang, kemudian loyang tersebut dimasukkan ke dalam oven dan dipanggang dengan pusat api yang berada di atas hingga keemasan. Loyang kemudian dikeluarkan dan proses diulang kembali hingga adonan telah habis. Lalu untuk modifikasi rasa, ada yang menambahkan keju cheddar, buah prun, pandan, atau cokelat. Bahkan banyak lagi modifikasi lain yang menggoda selera.

Dlyns cakes, Lapis Legit Pontianak Pilihan Kita Semua

Ini lapis legit tersimpan rapi didalem kotak dengan embos emas yang bikin packagingnya jadi eksklusif. Buat dijadii hampers atau parcel pasti bagus banget. Didalamnya ada plastik pembungkus tambahan dan tatakan untuk menyimpan tiap potong lapis legit ini. Nah ini jadi satu kebahagaiaan saya, ngga perlu repot potong serong kiri kanan, menyamping, jajaran genjang atau miring 90 derajat. Semua sudah terpotong rapi sama sisi dan siap dihempaskan kedalam lambung.

Sudah pasti Dlyns Cake, Lapis Legit Pontianak Pilihan Kita Semua
Dlyns Cake, Lapis Legit Pontianak Pilihan Kita Semua
Dalam kotak ini, sudah tersusun rapi seperti tentara yang berbaris dan siap memuaskan keinginan pembeli. Ada 30 potong lapis legit penggoda iman dan taqwa yang bisa dipilih sesuai selera. Paket dlyns_cakes yang saya dapat berisi 15 potong lapis legit coklat dan 15 potong lapis legit original. Bentuknya yang imut terasa pas dipegang tangan. Aroma butter menyeruak manja begitu kotak dibuka apalagi saat dikunyah, tekstur original dan oreo berbeda dimulut. Original bertekstur lebih lembut, smooth dan tak ada perlawanan saat dikunyah sementara yang oreo memberikan tekstur berbeda saat dikunyah.

Persamaan keduanya sama sama tak terlalu manis, dan tak terlalu berminyak. Mencoba makan hingga 5 potong dan masih bisa tersenyum manis. Saat dikunyah, semua rasa dan aroma pecah dimulut. Duhhh ini salah satu lapis legit yang patut diperhitungkan baik buat makan sendiri dan juga dijadikan hantaran.

Berikut pilihan yang bisa kamu pesan di Lapis Dlyns Cakes

🎀 Legit Mini Box isi 30's
      🛍️ 6 rasa : 250k
             🎈 legit ori
             🎈 legit pandan
             🎈 legit keju
             🎈 legit hujan
             🎈 legit coklat
             🎈 legit prunes
    🛍️ 1 rasa per box
             🎈 legit ori 200k
             🎈 legit keju 220k
             🎈 legit coklat 220k
             🎈 legit pandan220k
             🎈 legit plum 235k
             🎈 legit asam manis
                   220k
    🛍️ 2 rasa per box 250k
    🛍️ 3 rasa per box 250k

🎀 Legit percetak 20x20cm
    🎈Legit Original 360k
    🎈Legit Prunes 400k
    🎈Legit Hujan 380k
    🎈Legit AsamManis 380k
    🎈Legit Coklat 380k
    🎈Legit Keju 380k
    🎈Legit Pandan 380k
    🎈Legit Durian 420k

🎀 Lapis Surabaya uk 22x22
      340k
🎀 Lapis Filipin Ori uk22x22
      390k
🎀 Lapis Filipin Prune
      Uk. 22x22cm 420k
🎀 Lapis Filipine coklat
      Uk. 22x22cm 400k

Kotak Dlyns cakes, Lapis Legit Pontianak cakep banget
Kotak Dlyns cakes, Lapis Legit Pontianak cakep banget
Kalau kau suka lapis legit yang seperti apa?
Mau pesen?
Langsung cek IG @dlyns_cake atau
telpon di 0813 - 5015 - 1036


Traveling Gaya Baru di New Normal

$
0
0
Lama banget tidak traveling ya genks! Saya yakin, teman tukang jalan jajan sudah tak bisa menahan diri lagi untuk bisa menghempaskan kaki ke daerah daerah yang memang diincar. Bucket list terus bertambah memenuhi catatan yang semakin Panjang tapi apa daya, sekarang lebih banyak dirumah saja sembari mengenang sisa sisa perjalanan yang terpampang di foto atau video yang masih tersimpan rapi didalam folder.

Traveling Gaya Baru di New Normal ala tukang jalan jajan
Traveling Gaya Baru di New Normal
Tukang jalan jajan sudah mengelompokkan semua itinerary agar mudah dikunjungi dari yang terdekat sampai yang terjauh agar kelak mudah memanggul ransel dan siap untuk berangkat. Anyway. pernah ngga sih mengalami hal buruk pada saat traveling? Saya lumayan ada beberapa. Mulai dari dirampas barang barang, kehilangan paspor diluar negeri sampai sakit diperjalanan. Panik? iyalah! saya manusia yang sering berangkat sendirian sehingga benar-benar menghadapi segala permasalahan sendirian! Special case yang sangat sulit adalah sakit selama perjalanan.

Persiapan Sebelum Melakukan Traveling 

Apa aja yang harus dipersiapkan selama traveling, apalagi yang memiliki rencana perjalanan dalam waktu yang panjang. Harus ada persiapan yang berhubungan dengan kesehatan. Coba deh cek persiapan yang biasa aku lakukan.Ini adalah persiapan traveling gaya baru di new normal ala tukang jalan jajan

Periksa Kesehatan Sebelum Traveling

Ini penting lho, apalagi kalau belum pernah sama sekali. Sebaiknya lakukan pemeriksaan kesehatan dan berkonsultasilah dengan dokter di Rumah Sakit yang menyediakan pemeriksaan lengkap. Apalagi kalau misalnya pernah menderita penyakit berat atau alergi tertentu.

Jangan Bawa Obat Cair

Bawalah obat-obatan standar yang biasa digunakan, pastikan selalu menyimpan Obat sakit kepala, obat diare, obat flu dan demam, serta gel untuk nyeri otot untuk pegal linu selama diperjalanan. Tukang jalan jajan juga membawa masker dan hand sanitizer demi keamanan, apalagi di new normal seperti sekarang

Waspada dengan Makanan dan Minuman

Saya agak mewaspadai ini, apalagi dinegara Asia Tenggara dan Asia yang beberapa negara sanitasinya belum baik. Untuk minuman, saya lebih mempercayai membeli botol air mineral atau biasanya saya juga membawa tumblr yang bisa diisi ulang dengan air di hotel atau hostel. Untuk makanan, pastikan makanan hangat tersaji jika di warung atau kedai pinggir jalan. Jangan memakan makanan yang terlihat tak higienis dan makanan yang aneh dan jika memesan air minum usahakan yang hangat. Untuk roti belilah disupermarket sedangkan buah usahakan yang masih ada kulitnya.

Ketahui Musim dan Rata Rata Suhu di Negara Tujuan

Beberapa negara Asia memiliki empat musim, jadi ada baiknya mengetahui musim yang sedang berjalan saat kita berkunjung. Pelajari iklim negara tujuan sebelum berangkat, lalu bawa pakaian yang sesuai. Pastikan juga mengenali pola cuaca berdasarkan waktu Anda berangkat. Misalnya, negara yang sedang mengalami musim panas mungkin saja memiliki hari-hari berhujan atau berangin kencang. Dengan membawa pakaian yang sesuai, bisa menghemat ruangan penyimpanan. Jangan membawa pakaian memenuhi backpack atau koper. Sisakan ruangan untuk menyimpan oleh oleh atau buah tangan yang mungkin dibeli traveling.

Catat Kontak Darurat di Ponsel dan Diari

Kita tidak pernah tahu bagaimana perjalanan kita nantinya. Risiko bisa datang kapan saja, termasuk saat traveling. Simpan kontak untuk kondisi darurat parah, seperti kecelakaan, bencana atau serangan wabah. Cari informasi di website kedutaan besar Indonesia di negara yang akan di tuju.

Pemeriksaan Rapid Test, Syarat Wajib Traveling

Kalian juga harus tahu, ada banyak persyaratan lain yang harus disiapkan terutama pada tatanan baru atau new normal. Pemeriksaan Rapid test menjadi hal wajib yang tidak bisa dilewatkan. Selain mematuhi protokol kesehatan juga harus mematuhi aturan dan syarat untuk melakukan perjalanan.

Pemeriksaan Rapid Test sendiri dimaksudkan untuk menguji reaksi antigen antibodi secara invitro. Ada beberapa merek yang biasa digunakan dan semuanya menggunakan sampel darah. Darah yang akan diperiksa diambil sedikit kemudian diteteskan ke alat Rapid Test. Apakah ada reaksi IgM atau IgG-nya? Jika ditemukan bereaksi, maka strip tersebut akan memberikan hasil positif, biasanya garis dua merah. Lalu bagaimana jika hasilnya reaktif? apakah kita menjadi panik? Jangan khawatir, rapid test tidak bisa dikatakan positif COVID-19, karena hanya mendeteksi antibodi. Rapid test tidak memeriksa keberadaan virus, hanya menyelidiki respon tubuh terhadap musuh asing dalam tubuh. Bisa virus, bakteri, dan lainnya

Hal yang dilakukan saat Pemeriksaan Rapid Test Sebagai syarat Traveling
Pemeriksaan Rapid Test Sebagai syarat Traveling 
Akan ada lanjutan pemeriksaan lagi, pemeriksaan yang lebih spesifik bernama PCR Test. Spesimen yang diambil adalah dari bagian belakang hidung dan juga tenggorokan, spesimen tersebut akan diperiksa lebih intensif dan dilihat kode genetiknya. Ini dikarenakan virus ini tak bisa terdeteksi lewat mikroskop karena ukuran yang sangat kecil sehingga harus diketahui rantai genetiknya (virus memiliki rantai genetik sendiri) sehingga dengan melakukan tes PCR, keberadaan virus COVID-19 dalam tubuh dapat diketahui.

Cara mudah untuk melakukan Tes Covid 19 Tanpa repot
Cara mudah untuk melakukan Tes Covid 19 
Jadi pada saat pemeriksaan Rapid Test, jika terkonfirmasi positif, kalian tidak bisa melanjutkan perjalanan dan harus mengkarantina diri secara mandiri selama empat belas hari dan melakukan Rapit Test ke dua, jika masih reaktif akan dilakukan swab test. Segera kunjungi pcr test terdekat untuk melakukan pemeriksaan lanjutan. Tes PCR ini biasanya dilakukan untuk mengkonfirmasi nilai Rapid Test yang reaktif. Pemeriksaannya akan lebih rumit, lebih mahal dan memakan banyak waktu.

Traveling Gaya Baru di New Normal

Sekali lagi, buat yang sudah tidak sabar untuk traveling harus memastikan diri untuk selalu sehat dan menjaga imunitas. Lalu Apa yang sebaiknya dibawa menjadi paket wajib New Normal

  1. Pakai masker dan siapkan cadangannya. Jangan lupa kantung masker untuk masker habis pakai.
  2. Handsanitizer, disinfektan semprot dan sabun cair.
  3. Tissu basah dan kering.
  4. Alat makan dan botol minum.
  5. Perlengkapan ibadah.
  6. Totebag buat yang suka mampir belanja.
  7. Suplemen menambah stamina.

Mau tidak mau, traveler harus punya punya tempat penyimpanan tersendiri untuk paket tatanan baru atau new normal ini. Siapa yang sudah siap untuk jalan jalan sekarang?

Rawon Delicia Pontianak, Bikin Mabuk Kepayang

$
0
0
In My opinion "rawon yang enak itu harus ada kenyal kenyilnya".⁣Masalah selera memang susah untuk dibantah. Tukang Jalan Jajan merasa sensasi yang membuat good mood jika mengunyah sesuatu yang kenyal apalagi menu ini di rebus sehingga membuat daging lebih empuk, berair dan bumbu lebih merasuk kedalam serat daging. Sampai saya menemukan rawon yang tepat.Ini pas! Rawon Delicia Cake by Louise Wulandari cocok di lidah dan bikin mabuk kepayang!

Rawon Delicia Pontianak, Bikin Mabuk Kepayang
Rawon Delicia Pontianak, Bikin Mabuk Kepayang
Sebagai anak yang dibesarkan dengan masakan ala Jawa Timuran sejak piyik, rawon adalah satu lauk yang bikin saya makan lahap, walaupun hanya dengan kuahnya doang. Rahasianya tentu saja keluwek. Amunisi wajib bagi kuah rawon. Inget ya! Kuahnya kudu mlekoh! Saya sering ngeliatin kuah rawon pucet seperti orang sakit! It's big No citarasa lidah saya. Nenek saya bilang, rawon yang enak kluweknya harus bagus, berlemak dan kalau bisa sampai mengeluarkan minyak. Ini saya ingat sampai sekarang.

Rawon, Makanan Raja Mataram

Tukang Jalan Jajan merasa sangat terhormat bisa menikmati rawon, makanan raja Mataram sejak abad ke 10 ini. Makanan dengan kuah bewarna hitam ini menjadi makanan para raja kerajaan Kediri menurut kitab Bomakawya, bahkan ada yang mengatakan makanan ini juga ada direlief candi Hidangan dengan bahan dasar biji kluwak ini memiliki isian tauge, daging sapi, dan daun bawang. Resep masakan itu disusun dari prasasti dan hasil interpretasi terhadap relief Candi Prambanan dan Borobudur. Saya sendiri belum pernah memastikannya. Kitab yang menjadi referensipun belum pernah dilihat. Tapi saya masih kurang yakin, apakah yang digunakan di resep Jawa kuno ini daging sapi, karena raja zaman dulu beragama Hindu dan Budha, bisa jadi menggunakan daging kerbau.

Saya belum berani memastikan sendiri karena belum memiliki narasumber yang kompeten atau buku yang menunjang pemikiran Tukang Jalan Jajan. Tapi tak perlu larut didalam perdebatan, masalah kita bukan disitu tapi dalam sepiring rawon didepan mata saya yang bergejolak minta dimakan dengan segera.

Kluwek, Rahasia Rawon yang Lezat

Kluwek atau buah kepayang ini tak bisa dimakan langsung karena mengandung senyawa racun sianida dalam jumlah kecil. Kalau tak diolah dulu tentu akan terjadi "mabuk kepayang" yang sering kita dengar. Apalagi kata "sianida" cukup seram untuk didengar berulang kali masih ingat dong kasus kopi sianida itu.

Rawon Delicia Pontianak by Louise Wulandari
Rawon Delicia Pontianak by Louise Wulandari
Memilih kluwek yang cocok untuk rawon juga bukan perkara mudah. Kluwek yang bagus harus memiliki tingkat kematangan nya pas, tidak terlalu muda dan tidak tua. Untuk mendapatkan kluwek yang pas tingkat kematangan nya, dengan memilih kluwek yang lebih berat jika di pegang atau jika di goyang akan ada sensasi resonansi bagian yang kosong didalam kluwek sehingga terasa biji kluwek nya. Jangan pilih yang ringan, karena mungkin saja belum pas matangnya. Seperti kata nenek saya, " rawon yang enak kluweknya harus bagus, berlemak dan kalau bisa sampai mengeluarkan minyak".

Pelengkap Rawon Kenyal Kenyil

Asal tahu saja, rawon tidak bisa berdiri sendiri. Daging sandung lamur terendam kuah kluwek ini harus ada pelengkap, ube rampe penunjang kenikmatan. Mulai dari telur asin, kerupuk udang sampai the one and the only! Tauge bantet! Ini wajib banget, walaupun sebagian orang mengatakan langu tapi apalah artinya tanpa tambahan tauge yang spesifik ini. ⁣

Apalagi berbicara masalah kriteria, tauge ini tak boleh berdaun, harus melengkung seperti fetus. Saat dikunyah, tekstur renyahnya akan pecah dimulut dan menjadi manis, begitu kamu seruput dengan kuahnya yang pekat menghitam dan super gurih? Saat itulah kamu menemukan surga kuliner Indonesia. ⁣


Rawon Delicia Pontianak, Bikin Mabuk Kepayang

Saya beneran mabuk kepayang dengan Rawon dari Louise wulandari ini, Daging sandung lamur dengan otot dan lemak membuat kuah kaldu yang dihasilkan benar benar spesial. Dagingnya empuk dan dipotong besar besar. Empuk dan kenyal menjadi satu, saat dikunyah cairan bumbu langsung keluar dari sela sela daging dan pecah dimulut. Ini dosa bercampur kenikmatan bagi yang sedang diet. Aneka rempah yang seimbang, mampu membuat daging sapi ini jadi semakin kaya rasa. Duhhh! aroma serai dan daun jeruk terasa tipis tipis memancing selera makan. Porsi daging dan kuahnya seimbang, artinya pas untuk dimakan semangkuk penuh dengan nasi. Memang si hitam ini jadi paling ditunggu karena hadirnya tak sepanjang waktu. Sekali lagi, don't judge from its cover! ⁣

Rawon Made by love di Pontianak by Delicia Cake Louise Wulandari
Rawon Enak di Pontianak
Tak lupa ada telur asin yang baik, kuningnya masir dan ini beneran pilihan paripurna, begitu dicelupkan ke dalam kuah rawon haripun bahagia. Pengen tekstur renyah, kerupuk udang adalah kewajiban. ⁣Satu lagi yang membuat aku bahagia. Tendangan sambel super pedas dengan potongan daun jeruk. Ini beneran spesial banget. Seperti sumber air di savana, ini seger banget! Begitu diaduk dalam kuah, saya ngga berhenti menyeruput. Lalu ingin menambahkan sensasi segar lainnya, hamparkan saja daun kemangi segar kedalam kunyahanmu. Tukang Jalan Jajan sampai lupa, sudah berapa kali mengambil nasi. ⁣

Rawon Sapi Delicia Cake Muncul Sesekali

rawon sapi dari delicia cake pontianak harus melewati proses pre order. Jadi sering sering lah mengecek Instagram nya. Tidak tersedia sepanjang waktu dan akan membuat kalian ngiler sembari menunggunya kembali. Selamat makan dan Salam Yumces!


Tempat Wisata Alam di Jabodetabek yang Wajib Kamu Kunjungi

$
0
0
Wilayah Jabodetabek yang cukup luas tentu memiliki banyak sekali destinasi wisata alam yang bisa dikunjungi. Mulai dari danau, hutan mangrove hingga air terjun. meskipun beberapa wilayahnya adalah kawasan industri tempat wisata alam di Jabodetabek cukup mudah ditemukan.

Tempat Wisata Alam di Jabodetabek yang Wajib Kamu Kunjungi dan harus bisa dikunjungi
Tempat Wisata Alam di Jabodetabek yang Wajib Kamu Kunjungi
Bagi warga Jabodetabek dan sekitarnya, mencari tempat wisata alam adalah hal yang penting. Karena orang-orang tentu akan bosan dengan hiruk pikuk kehidupan ibukota , kembali ke alam membuat hati tentram dan nyaman. Simak berikut ini tempat wisata alam di Jabodetabek yang wajib dikunjungi.
1. Kebun Teh Agrowisata Gunung Mas
Tempat wisata alam di Bogor ini menawarkan kesejukan dan keindahan hamparan perkebunan teh. Tentu hawa dingin langsung masuk ke tubuh ketika mengunjungi tempat ini.
Selain daya tarik utama berupa kebun teh, dari agrowisata Gunung mas ini kamu bisa melihat pemandangan Gunung Salak dan Gunung Gede. Selain itu kamu bisa berkeliling di kebun teh ini dengan menunggang kuda jika lelah berjalan kaki. Lokasinya berada di daerah Puncak, Cisarua, Bogor, cukup dekat dengan Taman Safari Indonesia.
2. Danau Cibeureum
Tempat wisata alam di Bekasi yang cukup populer adalah Danau Cibeureum. Danau ini sangat cocok untuk kamu yang ingin melepaskan lelah setelah bekerja satu harian Karena tempatnya cukup sejuk dan tenang. Keunikan dari danau ini adalah terdapat pulau kecil di tengah danau yang ditumbuhi satu pohon di pulau tersebut.
Terdapat pula saung yang bisa kamu gunakan untuk beristirahat. Selain itu kamu juga bisa mencoba berwisata kuliner di dekat danau. Meski tempatnya sederhana namun cukup jadi favorit warga Bekasi dan sekitarnya.
3. Pulau Tidung
Tempat wisata alam di Jakarta yang tak kalah populer adalah pulau Tidung. Meski letaknya di daerah Jakarta yang terkenal dengan polusi udara cukup tinggi, namun tempat ini sangat asri dan sejuk. Pulau Tidung masih berada di kawasan Kepulauan seribu, untuk kamu yang hanya ingin mencari ketenangan di pulau ini sangat bisa menikmati keindahan alamnya.
Ada juga beberapa warna yang bisa dicoba ketika mengunjungi Pulau Tidung. Seperti watersport, jetski, cano hingga banana boat.
4. Bendungan  Pintu Air Sepuluh
Tempat wisata satu ini cukup sederhana karena hanya terdiri dari bendungan air sungai. Namun desiran suara aliran sungainya bisa menenangkan hati dan pikiran. Berada di daerah Karawaci Tangerang, tempat ini ternyata memiliki nilai sejarah yang cukup tinggi.
Bendungan air satu ini sudah cukup tua,  ada sejak tahun 1927 di masa kolonial Belanda. Sesuai dengan namanya tempat ini memang memiliki 10 pintu air yang lebarnya juga 10 meter.
5. Hutan Pinus Gunung Pancar
Untuk kamu yang suka camping bisa berkunjung ke hutan pinus Gunung pancar yang berada di daerah Bogor. Tempat ini jadi favorit karena letaknya yang tidak jauh dari pusat kota. Selain camping kamu juga bisa mencoba pemandian air panas di tempat ini.
Dan tidak lupa tentunya menikmati indahnya pemandangan hutan pinus sambil hunting foto. Apalagi tiket ke wisata alam satu ini cukup murah kamu hanya membayar biaya retribusi saja.
6. Danau Cipondoh
Danau Cipondoh jadi alternatif wisata di wilayah Tangerang. Daya tarik utamanya tentu pemandangan danau yang indah dan menenangkan. Selain itu kamu juga bisa menikmati wahana air seperti sepeda air bebek hingga flying fox. Danau Cipondoh juga bisa menjadi salah satu destinasi wisata murah di daerah Jabodetabek. Tiket masuk ke tempat ini sangat murah tidak sampai Rp 5 ribu.
Nah, itu tadi beberapa tempat wisata alam di Jabodetabek yang cukup populer. Sangat bisa jadi referensi bagi kamu yang ingin mengeksplorasi alam Jabodetabek dan sekitarnya. Untuk transportasi yang digunakan kamu bisa memilih rental mobil TRAC.
Layanan transportasi ini selalu mengutamakan dan kenyamanan selama diperjalanan. TRAC juga sangat fokus pada kebersihan di seluruh organisasi dan proses operasional. Terbukti dengan, selalu  dibersihkannya kendaraan secara rutin dan penyemprotan dengan desinfektan sebelum dan sesudah melakukan perjalanan.
Para pengemudi TRAC juga telah melalui penyaringan kesehatan dan selalu menggunakan masker serta sarung tangan. Hand sanitizer juga selalu tersedia dalam setiap unitnya.

Weekend Vacation di Mercure Pontianak City Center

$
0
0
Tukang Jalan Jajan sedang beruntung, saat ingin staycation tipis tipis. Ada tawaran menarik dari Hotel Mercure Pontianak memberikan paket liburan yang menyenangkan saat weekend hingga 31 Agustus 2020. cukup membayar 600 ribu saja per malamnya. Menariknya dimana? Yuk ikutan Weekend Vacation di Mercure Pontianak City Center

Weekend-Vacation-di-Mercure-Pontianak-City-Center
Weekend Vacation di Mercure Pontianak City Center
Penawaran di weekend vacation kali ini terdiri dari
😍 1 (one) night stay at Superior room
😍 2 (two) pax Breakfast
😍 2 (two) pax BBQ Dinner
😍 free wifi connection in room & public area
😍 free access Gym and swimming pool
Bagaimana? sudah pengen liburan tipis-tipis kan?

Protokol Kesehatan Siterapkan Dari Pintu Masuk

Saat dari pintu utama, Protokol kesehatan diberlakukan. Hampir disemua disemua lokasi hotel sih, jadi aku ngerasa aman banget. Memasuki Hotel Mercure pontianak langsung diukur suhu, diberi cairan Handsanitizer. Menuju meja resepsionist pun sudah ada pembatas acrilic antara tamu dan penerima tamu. Semua petugas menggunakan masker, sarung tangan dan face shield serta setiao lokasi ada handsanitizer. Semua tanda sudah lengkap, mulai dari jalur antrian, tempat duduk hingga lokasi berdiri dalam lift.

Hal ini juga berlaku untuk memasuki semua lokasi publik, seperti restoran, kolam renang hingga gym. Semua harus diukur suhunya dan menggunakan Handsanitizer. Semua diberi batasan, untuk penggunaan kolam renang dan gym hanya diijinkan dalam jumlah tertentu.

Selain itu untuk pemesanan semua menu makanan baik direstoran, bar, coffee shop hingga pemesanan makanan dalam kamar semuanya mneggunakan barcode sehingga tak harus banyak bersinggungan dengan orang. Oh ya, setiap ingin beraktifitas diluar kamar, diwajibkan menggunakan masker ya!

Ramah dan Hangat

Mulai dari depan hingga ke kamar. pelayanan diberikan dengan ramah dan hangat. Walaupun tak terlihat senyumah karena tertutup masker, saya masih bisa melihat mata yang berseri. Bukannya apa apa, industru perhotelan termasuk salah satu bisnis yang begitu terpukul karena pandemi ini. Hidupnya industri ini kembali membuat banyak orang bisa kembali bekerja dengan semangat.

Welcome-drink-di-Mercure-Pontianak-City-Center
Welcome drink di Mercure Pontianak City Center
Sofa yang tersusun sesuai protokol kesehatan langsung saya duduki, voucher welcome drink segera dihantarkan ke bartender. Segelas juice melon dari Ebony Lobby Lounge langsung tersaji manja! dingin dan segar melewati tenggorokan. Welcome drink juice melon, sweegerr! Belum lagi ada aromaterapy yang menenangkan dan bisa kamu akses di lobby. Sekali lagi, semua pemesanan menggunakan barcode, jadi ngga perlu tuker tuker buku menu satu sama lain.

Sambutan Selamat Datang

Walaupun tak disambut oleh General Manager, kartu ucapan selamat datang berisi foto saya dan ucapan selamat datang serta cake menyambut kedatangan. Ucapan manis kembali terukir diatas piring. Beneran manis karena dibuat dari saus coklat! Belum lagi handuk berbentuk sepasang burung menyambut saya seperti mau datang untuk bulan madu. Sangat personal, touching my heart banget kan yaaa! Aku ngga perlu cerita ruangan deh ya! Standar bintang 4 yang luas dan ngebuat kamu ngga sesak berada didalam.

Oh ya, asal tahu aja. Mercure Pontianak yang dibuka pada tanggal 9 September 2009 ini memiliki 188 kamar bergaya modern, diantaranya kamar Superior, Deluxe dan 3 Suite, berukuran 50 meter persegi. Diriku kebagian kamar Superior King bed

Fitur kamar yang Tukang Jalan dapatkan

  • Ukuran kamar: 22 m²/237 ft²
  • Pemandangan: Kota
  • Pancuran
  • Kamar mandi & perlengkapan mandi
  • Cermin
  • Handuk
  • Jubah mandi
  • Pengering rambut
  • Perlengkapan mandi
  • Produk pembersih
  • Toilet tambahan
  • Hiburan
  • Telepon
  • TV satelit/kabel
  • WiFi gratis di semua kamar
  • Kenyamanan
  • AC
  • Layanan dibangunkan tidur
  • Linen
  • Sandal dalam kamar
  • Makanan dan minuman
  • Air mineral kemasan
  • Bar mini
  • Kopi instan
  • Kulkas
  • Mesin pembuat teh/kopi
  • Teh
  • Layanan dan fasilitas
  • Layanan kebersihan harian
  • Tata ruang & furnitur
  • Area tempat duduk
  • Lantai kayu/parket
  • Meja
  • Ruang kerja untuk laptop
  • Pakaian dan Binatu
  • Fasilitas setrika
  • Lemari pakaian
  • Pengering pakaian
  • Perlengkapan jahit
  • Perlengkapan semir sepatu
  • Rak pakaian
  • Fasilitas keamanan dan keselamatan
  • Brankas
  • Loker
  • Pendeteksi asap

Menikmati BBQ Nan Syahdu

Lampu temaramnya beneran ngebuat BBQ berdua lebih romantis, makanan yang tersedia juga beragam Selain aneka ikan laut dan sungai yang super fresh, masih ada fillet ikan, cumi, udang dan aneka sayuran. Saya memilih dua mangkuk sayuran, satu untuk dibuat sup dengan kuah tomyam sementara lainnya untuk ditumis kedalam BBQ.

Live-cooking-di-Mercure-Pontianak-City-Center
Live cooking di Mercure Pontianak City Center
Malemnya bisa BBQ an di tepi kolam renang yang temaram ama lampu yang terpantul dikolam. Sangat romantisss. Oh ya, untuk antrian makan semua sudah diatur dan makanan diambilin ama abang kakak yang baek hati. ngga perlu khawatir terkontaminasi ama pengunjung lain. Selain itu, ada live musik yang diperdengarkan untuk menemani makan malam. Meja meja yang berjauhan membuat kita lebih tenang dan privasi.

BBQ super lengkap mulai dari ayam, daging, udang, cumi, aneka ikan segar dan aneka sayuran yang tersedia. Bisa dimasak bersama BBQ bisa juga dijadikan sup yang nanti disiram kaldu ayam atau tomyam. Live cooking BBQ ini juga dilakukan atraksi flambe yang menyebabkan api menghambur kemana mana. BBQ dengan kecap dan butter sangat menggoda untuk segera dimakan selagi hangat. Dengan kualitas yang baik dan semua disajikan segar membuat sumber protein ini tak perlu banyak diberi bumbu. Dengan konsep "All You Can Eat"

BBQ-di-Mercure-Pontianak-City-Center
BBQ di Mercure Pontianak City Center
Kalian juga harus ingat genks. Bukan ambil sepuasnya terus ngga dimakan tapi ambil secukupnya dan jika kurang, kamu boleh mengambil lagi. Selain aneka BBQ yang sedap, masih Ada juga menu pendamping mulai aneka kue, aneka sup, aneka minuman segar sampai nasi kebuli lengkap, pizza yang serta buah segar yang tinggal ditunjukin mau yang mana! Anyway, ayam gorengnya enak banget sih ya!

Sarapan di Restoran Ebony 

Masalah protokol kesehatan juga berlaku untuk sarapan, sebelum masuk ebony resto kamu bakal dicek suku, pake HS dan kemana mana kudu maskeran ya! Jika ingin mencoba kuliner, Ebony Restaurant yang menyajikan berbagai pilihan masakan Eropa dan Oriental, maupun Indonesia yang menggugah selera dapat dijadikan pilihan. Anda dapat menikmati Sop Buntut, Kerapu Goreng Terbang dan Snapper ala Jimbaran sebagai salah satu menu favorit di Mercure Pontianak.

Sarapan-pagi-di-Mercure-Pontianak-City-Center
Sarapan pagi di Mercure Pontianak City Center
Untuk makan pagi, tim kuliner mempersiapkan menu prasmanan terlengkap di Pontianak, dari makanan pembuka, sup hingga makanan penutup untuk kepuasan para tamu. Ada egg station, noodle station, prasmanan sarapan lengkap, aneka roti dan juga minuman. Padi ini saya menikmati mie goreng dengan ikan goreng singapore dan aneka roti. Tak lupa omelette dan juice juga mengisi perut dengan gembira.

Penawaran Spesial Paket Staycation

Seperti yang Tukang Jalan Jajan ceritakan dari awal, paket liburan 600K ini harus melalui Resevasi weekend vacation mercure pontianak city center dengan nomor telepon 0561 577 888 berlaku mulai 18 juli hingga 31 agustus 2020.

Mercure Pontianak dekat dengan Bandar Udara Supadio dan beberapa tempat wisata lokal lainnya, seperti Tugu Khatulistiwa, rumah panjang Dayak dan Keraton Kadariah yang mudah dijangkau. Hotel ini berada di jalan utama Jenderal Ahmad Yani dan berada di samping pusat perbelanjaan terbesar di Pontianak, A. Yani Mega Mall, serta berada dalam jarak dekat dengan daerah pusat bisnis dan Kantor Pemerintah

Penawaran-weekend-vacation-di-Mercure-Pontianak-City-Center
Penawaran weekend vacation di Mercure Pontianak City Center
Sekarang sudah tahu bukan di mana tempat menginap yang ekslusif modern dan nyaman bila Anda sedang menuju ke Pontianak baik untuk keperluan bisnis dan liburan? Yuk staycation bareng Tukang Jalan Jajan sekarang

Tips Packing Praktis Untuk Liburan New Normal

$
0
0
Bagaimana rencana traveling di new normal nih? Beberapa mungkin harus di reschedule ulang dan tentu banyak hal yang harus menyesuaikan. Cara traveling juga berubah di tatanan baru ini, semua harus memenuhi protokol kesehatan. Ada banyak hal yang harus dibawa untuk menjaga diri dari Covid 19.

Tips Packing Praktis Untuk Liburan New Normal
Tips Packing Praktis Untuk Liburan New Normal
Supaya memudahkan, Tukang Jalan Jajan mengingatkan masalah packaging supaya lebih mudah dan ringkes. Dari pengalaman, masalah mempersiapkan barang membuat kita malas untuk traveling, bahkan sudah pusing duluan sebelum berangkat. Ada yang merasakan hal yang sama? Ada beberapa tips yang bisa dilakukan dan mudah sekali dilakukan

1. Buat Daftar Barang yang Akan Kamu Bawa

Ada beberapa cara yang bisa dilakukan supaya tidak terlalu banyak membawa pakaian untuk traveling

Teliti Barang yang akan dibawa

Harus ada daftar barang yang mau dibawa. Pastikan semua barang tersebut disesuaikan dengan musim. Jika memang harus membawa jaket tebal, sweater, kaus kaki atau kaus tangan, pastikan kalian memang mau berkunjung pada saat musim dingin. Pakaian simpel seperti T-shirt, kaos kaki, celana panjang untuk musim panas. Bawa juga pakaian dalam sebagai sesuatu yang wajib.

Alat mandi, power-bank, paspor, buku, dan seterusnya disimpan dalam tempat tempat terpisah dan ini akan memudahkan saat harus melakukan packing cepat dan bisa dibuat fleksibel menyesuaikan kemana dan berapa lama kamu akan traveling.

2. Gunakan Tas yang Sesuai dengan Bagasi

Tukang Jalan Jajan memiliki beberapa koleksi tas yang sesuai dengan perkiraan barang yang mau dibawa. Siapkan tas khusus dengan berbagai ukuran, untuk menyusun semua barang yang akan kamu bawa sesuai dengan ukurannya masing-masing. Selain akan memudahkan saat mengambil barang yang kamu perlukan, tas ini juga akan membuat isi kopermu jadi terlihat lebih rapi.

Timbang Sebelum Gunakan

Bagi traveler dengan budget terbatas atau memang sudah melakukan pembelian bagasi diawal, jumlah barang bawaan menjadi sangat penting diperhatikan sebelum berangkat. Saya terbiasa menimbang dengan teliti barang bawaan, mengkalkulasi serta menyesuaikan dengan bagasi yang diijinkan dibawa oleh maskapai.

Saya biasanya menggunakan timbangan koper dari GOTO Hardware karena emang ringkes dan punya keunggulan yang nyata, ini ada beberapa, seperti :
Akurat dalam menghitung bobot koper tanpa tunggu lama
Membantu menghitung biaya bagasi pesawat
Dapat juga digunakan untuk mengetahui suhu ruangan
Dilengkapi tali dan pengait yang kuat saat menimbang

Produk-Timbangan-Koper-GOTO-Hardware
Produk Timbangan Koper GOTO Hardware
Tampilannya juga trendi dan mudah banget dibawa kemana mana, jadi selama traveling tetep dibawa untuk jaga jaga supaya ngga over bagasi. Lalu apa aja yang bisa kamu dapatkan dari timbangan koper mungil dan mumpuni ini?
Tampilan suhu: Celcius & Fahrenheit
Layar LCD: 0.44” (11,3mm)
Kapasitas Maximal: 50kg /110 lb
Baterai: 1 x 3V Lithium Cell(CR2032)
Terdapat ndikator Baterai Lemah atau Penuh
Praktis dan simpel banget karena ukuran cuman segenggaman tangan dan ringan banget!

3. Gulung, Jangan Lipat Pakaian

Masalah ruangan pada tas dan koper selalu jadi masalah semua orang. barangnya ringan tapi kok sudah penuh saja? Padahal masih banyak yang mau dimasukkan. Tukang jalan jajan punya cara untuk mendapatkan ruang lebih banyak di ransel atau koper yang kamu bawa, gulung semua pakaian yang sudah disiapkan. Trik ini akan menghemat ruang di dalam koper, sehingga bisa kamu pakai untuk menyimpan perlengkapan yang lain. Pakaian yang digulung juga bisa disisipkan di sela-sela koper sehingga bisa lebih banyak lagi barang masuk.

Gunakan Vacuum Bag Untuk Hasil Maksimal

Tapi bagaimana jika memang barang tersebut tebal karena harus membawa jaket musim dingin atau tubuh yang ekstra lebar seperti saya sehingga pakaiannya juga berukuran jumbo? Saya menggunakan vacuum bag dari GOTO Hardware yang di beli online. ini juga membantu sekali karena sudah ada pompa yang bisa digunakan untuk menyedot udara. Nah apa saja spesifikasi Produk Vacuum Bag ini?
Material: Plastik
Warna: Transparan bermotif
1 set isi 8 bag:
2 pcs size L: 80 X 110cm
3 pcs size M: 60 X 80cm
3 pcs size S: 50 X 70 cm
Ukuran Pompa Vacuum Bag:
Lingkar pompa: 10.7 cm
Panjang pompa: 26 cm

Produk-Vacuum-Bag-GOTO-Hardware
Produk Vacuum Bag GOTO Hardware
masih ada keunggulan lain yang bisa diperoleh jika menggunakan vacuum bag yang kece ini, lho! Siapa tahu pas dengan kebutuhan kamu, antara lain :
Kantong untuk menyimpan bermacam pakaian saat berpergian.
Menghindari debu yang dapat mengotori pakaian saat melakukan travelling
Memuat isi koper atau tas untuk travelling menjadi lebih banyak setelah pakaian yang dibawa divacuum menggunakan vacuum bag
Anti air, seluruh pakaian yang dibawa travelling akan aman jika air tiba-tiba membasahi

4. Menyimpan cairan dibotol terpisah

Jika memang traveling dengan membawa  perlengkapan mandi seperti sabun dan sampo, ke dalam botol ukuran tak lebih dari 100 ml supaya aman dari pemeriksaan, lalu simpan di dalam kantong khusus toiletries. Sehingga kalau tumpah, masih ada perlindungan ekstra. Saya juga menyimpan alat cukur dan obat-obatan yang sering digunakan, seperti obat sakit kepala, flu dan pilek serta obat diare. Dalam satu kantong supaya Lebih memudahkan dan gampang di cari.

5. Bawa Peralatan Tambahan yang diperlukan

Selain melihat dengan mata, saya juga doyang mengabadikan momen dengan kamera digital atau smartphone.

Bawa Sesuai Kebutuhan Bukan Keinginan

Berhubung kita tidak punya kantung Doraemon, maka perlu membawa barang tambahan yang efektif dan efisien. Untuk memudahkan pengambilan gambar peralatan tambahan yang biasa dibawa adalah tripod.
Prepare sih gorilla pod karena lebih gampang di bawa karena banyak keuntungan
ukurannya kecil, bobot ringan dan mudah diselipkan dimana mana
fleksibel dan bisa mengambil foto dengan berbagai angle dan tanpa harus meminta bantuan orang lain
meminimalisir guncangan sehingga gambar lebih stabil.
Alat ini jadi teman paling baik selama perjalanan dan selalu ada dalam tas atau koper. Selain itu ada juga teropong untuk memudahkan saya melihat objek dari jauh selama liburan. Teropong monocular nya beli di GOTO Hardware beberapa waktu lalu. Ini dia spesifikasinya, siapa tahu sesuai dengan kebutuhan kamu.
Optical Zoom: 16x
Dimensi produk: 15 X 5.5 X 5.5 cm
Focus and Zoom Lens: 16x52
Sudah termasuk:
1 pcs Tas Teropong
1 pcs Kain Microfiber
1 pcs Lanyard

Teropong-Monocular-GOTO-Hardware
Teropong Monocular GOTO Hardware
 Selain spesifikasi diatas. ada beberapa hal yang bikin langsung suka menggunakannya karena ada beberapa keunggulan yang sudah dirasakan sih!
Terdapat Fitur Focus pada teropong yang membuat dapat melihat lebih jelas pada suatu benda yang berjarak jauh
Lensa berkualitas untuk meneropong lebih jernih
Durable Construction yang cocok digunakan ini ketika sedang beraktivitas di luar ruangan seperti jelajah alam untuk melihat pemandangan
Disertai tas untuk mempermudah kala dibawa bepergian, sekaligus melindungi teropong
Jadi untuk menonton konser dari jauh, atau melihat burung diatas pohon atau penasaran dengan sesuatu bisa melihat menggunakan teropong ini.

Nah untuk beberapa kebutuhan traveling, Tukang Jalan Jajan berbelanja di GOTO Hardware, Produknya lengkap banget dan sangat beragam jenisnya mulai dari Homeware, Kitchen & Home, Sport, Otomotif, dan masih banyak produk lainnya yang bisa kamu didapatkan. Pelayanan yang baik dan kakmin yang ramah. Siap membantu dan mengatasi segala pertanyaan. Pengirimannya juga cepat dan packingnya rapi, dua hari barang sudah sampai dari Jakarta ke Pontianak dan terbungkus buble wrap. Hal lainnya yang membuat suka berbelanja di GOTO Hardware adalah Produknya  berkualitas dan harganya buatku terjangkau.
Cara-Berbelanja-GOTO-Hardware-di-Shopee
Cara Berbelanja GOTO Hardware di Shopee
Cara belanjanya mudah banget, tingga ke e-commerce dan langsung berselancar ke Shopee yak. Langkahnya simpel banget!
1.Kunjungi GOTO Hardware di marketplace Shopee, yang merupakan Shopee Mall.
2.Cari Timbangan Koper, Vacuum Bag dan Teropong Monocular, lalu lanjutkan ke proses pembayaran.

Nah, Sekarang udah gak pusing lagi mikirin packing, kan? Siapkan diri dan barang-barang sebaik mungkin saat kamu mau pergi liburan, ya! Selamat berpetualang! enjoy your vacation

Cerita Koffie Pontianak, Sambil Ngopi Sambil Cerita

$
0
0
Tatanan baru membuat kita mulai melakukan pergerakan diluar rumah, mulai dari bekerja sampai kegiatan memanjakan diri dan ngumpul bareng teman teman. Hal penting lainnya yang tidak boleh dilupakan adalah selalu mentaati protokol kesehatan. Tukang Jalan Jajan sudah mulai menikmati kuliner tipis tipis tapi tetap dengan perlindungan diri. Pilih pilih juga lokasi aman yang bisa dikunjungi. 

Asal tahu aja, minuman favorit juga jadi masalah saat ngumpul, selain tempatnya kudu cozy dan mengakomodir kenyamanan bercengkrama dan gibah tipis tipis. Coba angkat tangan, siapa yang suka ngopi? Siapa yang suka minuman kekinian? Siapa yang suka minuman seger seger manja? Pasti pada sulit ya, menyatukan lidah dalam satu citarasa. Nah, sekarang ku mau kasi tahu kalian, ada @ceritakoffie.ptk yang baru aja buka di Pontianak! Mari mencoba ikutan nongkrong di sini yuk, cerita koffie Pontianak, sambil ngopi sambil cerita

Cerita Koffie Pontianak, Sambil Ngopi Sambil Cerita
Cerita Koffie Pontianak, Sambil Ngopi Sambil Cerita

Pecinta kopi kekinian pasti tidak akan mau melewatkan aneka racikan yang membuat penasaran untuk dicoba. Racikan koi dengan tambahan ajaib yang diracik dengan ukuran tertentu bisa menghasilkan signature drink yang menjadi ciri khas. Mau dingin, mau hangat semua disesuaikan dengan selera. Kamu suka yang mana?

Pilihan Nikmat di Cerita Koffie Pontianak

Bagi yang ngga suka ngopi atau minuman berat. Kudu banget coba Electric Blue yang diracik ciamik dengan soda dan lemon yang menggelora. Sirup birunya berpendar cantik dan membuat mata dimanjakan dengan warna, aroma dan rasa yang asem, manis dan segar!. Cocok untuk menceriakan suasana gerah kota Pontianak yang terkadang panasnya bikin ampun ampun. 

Electric-Blue-Cerita-Koffie
Electric Blue Cerita Koffie

Next adalah Butter scotch Biscoff Frappe, sensasi baru di Pontianak. Penasaran? Pasti! Home made Butter scotch Syrup yang bikin sensasi berbeda, gurih dan creamy, lalu apakah Butter scrotch? ini berupa brown sugar (gula pasir yang dalam proses pembuatannya ditambahkan molases sehingga berwarna kecokelatan) dan mentega tawar dengan perbandingan 1:1, yang dimasak bersama hingga meleleh. Saus ini juga bisa dibuat dengan mencampur karamel dan mentega dengan perbandingan yang sama (1:1). Sebagai variasi, terkadang ditambahkan sirop jagung, susu, telur, krim, vanilla, dan garam ke dalam adonannya. 

Butter-scotch-Biscoff-Frappe-cerita-koffie
Butter scotch Biscoff Frappe cerita koffie

sedangkan Lotus Biscoff nya juga bikin happy, ini adalah adalah produk selai berbahan biskuit Biscoff yang dihaluskan. Biskuit ini populer di Belgia dengan sebutan sebutan speculoos. Bentuknya tipis dan teksturnya renyah. Selai Lotus Biscoff menghadirkan rasa karamel yang manis legit dengan paduan biskuit gingerbread, aromanya serasa ada di musim gugur di eropa, Vanilla Ice Cream nya juga bikin good mood dan tendangan espressonya tipis tipis untuk dapat sensasi kopinya.

Black-Charcoal-cerita-koffie
Black Charcoal cerita koffie

Ini salah satu minuman yang bikin saya penasaran dari awal. Warnanya campuran item. Dan putih yang sama sama tegas. Namanya Black Charcoal. Sensasi arang dengan rasa milky dan tendangan espresso tipis tipis. IG able banget sih buat di foto dan bagi yang ngga terlalu doyan kopi, ini juga jadi minuman wajib buat dipesan di cerita koffie pontianak

Iced-Pandan-Latte-cerita-koffie
Iced Pandan Latte cerita koffie

Terakhir, yang saya coba adalah Iced Pandan Latte. Sebagai tukang ngopi, saya lebih suka dengan tendangan Espresso nya. Terasa lebih tebal dengan balutan rasa Susu Segar dan Homemade Pandan Syrup yang juga kuat. Uniknya antara rasa pandan dan kopi, masih sama sama bisa terasa. Ngga ada yang jahat dan ingin menang sendiri. Keseimbangan ini bikin Tukang Jalan Jajan happy mengguncang gelas kopi dan segera menyeruputnya hingga tuntas.

Beberapa Menu Lain di Cerita Koffie Pontianak

  • Iced Latte
Espresso dan Susu Segar
  •  Koffie Brown Sugar
Espresso, Gula Aren, dan Air Mineral
  • Iced Latte Brown Sugar
Espresso, Susu Segar, dan Gula Aren
  • Iced Latte Jelly
Espresso, Susu Segar, Susu Kental Manis, dan Homemade Jelly
  • Iced Mocha
Espresso, Susu Segar, dan Dark Chocolate
  • Iced Hazelnut Latte
Hazelnut Syrup, Espresso, Susu Segar
  • Iced Americano (Black Koffie)
Espresso dan Air Mineral
  • Mocha Milo
Milo, Espresso, Susu Kental Manis , Susu Segar

Buktikan Sendiri di Cerita Koffie Pontianak

Untungnya bagi yang masih ingin menikmatinya namun males untuk datang atau masih sibuk dengan urusan pekerjaan bisa langsung memesan di GrabFood dan GoFood. Sebenarnya Tukang Jalan Jajan juga menunggu kehadiran camilan yang bisa dinikmati saat ngopi atau santai di sini. Jadi ngga sabar, kira kira apa yang baru dan akan segera hadir ya?

Jadi apapun seleramu, mau kopi, non kopi, aneka racikan sirup segar, semuanya ada dan siap dinikmati di kolasi baru cerita koffie Pontianak di Jl. DR. Setia Budi No.76e, Pontianak. See you at #ceritakoffie , every cup tell a story. Selamat Minum dan Salam Yumcez

Serba Ada di Huawei P30Pro

$
0
0
Tukang Jalan Jajan punya kebutuhan foto dan video untuk konten mengisi blog dan sosial media. Terkadang saya harus membawa alat perang yang lumayan banyak, Mulai dari kamera DSLR, aneka lensa, penyimpan data, laptop hingga tripod. Jika hanya datang untuk makan disatu dua titik dalam kota, masih bisa dengan mudah diangkut tapi permasalahan itu muncul kalau harus angkat tas punggung untung perjalanan jangka waktu lama.

Huawei-P30-Pro-in-misty-blue-tukang-jalan-jajan
Huawei P30 Pro in misty blue tukang jalan jajan

Pengalaman beberapa waktu lalu, saya harus membawa sekitar 20 kilogram barang yang dipanggul ditambah dalam bagasi. Kebetulan saya suka yang lebih ringkas. Jadilah mencari smartphone yang punya kemampuan mengakomodir semuanya. Supaya ringan dan bisa digunakan juga sebagai alat komunikasi dan editing sederhana.

Serba Bisa, Serba Ada di Huawei P30Pro

Saya menemukan sebuat produk yang bayak direkomendasikan di hampir semua channel youtube. Smartphone Huawei P30Pro langsung saya pinang. Rasanya tak sabar untuk menggunakannya dan membuktikan sendiri kualitas yang diulas. Pesan dalam beberapa waktu dan akhirnya datang dan langsung dicoba. Tak pas rasanya kalau tak membuktikan sendiri dan ini beberapa hal yang disuka. Apa saja? 

Huawei P30 Pro, menggunakan Leica Quad Camera dengan konfigurasi 40 MP, f/1.6 + 20 MP, f/2.2 + 8 MP (telefoto) + TOF 3D camera. Sedangkan untuk bagian depan menggunakan kamera 32 MP untuk swafoto.

Huawei Mobile Services atau (HMS) adalah aplikasi dan layanan dari Huawei untuk ekosistem perangkat yang menyediakan pengalaman lebih cerdas, lebih cepat, dan lebih mulus. Platform ini diklaim memikirkan ulang gaya hidup digital dan menyediakan pengalaman hidup digital AI yang lebih cerdas, lebih cepat, dan lebih baik kepada pengguna di seluruh dunia. Salah satunya adalah AppGallery serta Petal Search Widget - Find Apps yang menarik untuk di coba

Pasti karena Kamera

Tentu inilah yang membuat saya “ngebet” untuk memilikinya. Teknologi Artificial Intelegence (AI) yang tertanam harus dicoba. Hasil fotografi dan videografi luar biasa di berbagai kondisi pencahayaan berkat perpaduan teknologi sensor, Huawei AIS, OIS dan aperture f/1,6 pada Huawei P30 Pro. Selain itu, dukungan Teknologi HUAWEI ToF Camera dapat menangkap menangkapinformasi kedalaman gambar untuk memberikan segmentasi gambar yang akurat. Keakuratan pengukuran jarak memungkinkan simulasi beberapa tingkat gambar bokeh. AI HDR+ memungkinkan kamera depan dan belakang menggabungkan beberapa foto yang diambil berurutan untuk menghilangkan gambar yang kurang bagus
Hasil Foto Huawei P30 Pro
Hasil Foto Huawei P30 Pro

Jatuh cinta saya bertambah karena sudah tersugesti oleh iklannya tentang tingkat pembesaran pada kameranya yang membuat tercengang. Teknologi lensa SuperZoom mampu membesarkan gambar sampai 5x lipat dengan optical zoom, sehingga bisa close-up objek dengan mempertahankan ketajaman gambar. Sementara itu untuk hybrid zoom bisa 10x lipat dan digital zoom 50x lipat.
Jangan ditanya lagi deh, masalah Detil warna yang baik dan foto yang jernih dan Autofokus yang cepat dan akurat. Disempurnakan lagi dengan HUAWEI AIS dan OIS mendukung stabilisasi untuk semua pengaturan pengambilan video, menghasilkan bidikan yang sempurna dan mantap. Saat mengambil gambar,Stabilisasi video yang sangat baik, autofokus yang cepat saat berganti scene dan pelacakan yang baik dengan Audio kualitas tinggi dengan teknologi Huawei Acoustic Display

Cepat Mengisi Daya

Tak punya waktu menunggu lama membuatpengisian daya harus dilakukan dengan cepat. Untungnya, Huawei P30 Pro yang didukung teknologi 40 watt Huawei SuperCharge. Teknologi pengisian baterai tersebut bisa mengisi daya dari kosong sampai 70% hanya dalam 30 menit. Selain itu kapasitas daya baterai 4.200 mAh dapat bertahan seharian pada pemakaian normal Tukang Jalan Jajan, dimana Huawei P30 Pro sebagai ponsel utama. Jika digunakan juga tidak cepat panas karena sudah menggunakan Huawei SuperCool untuk menjaga ponsel tetap dingin walau digunakan secara intens


Memperkenalkan Huawei Mobile Services

Huawei Browser 

Huawei Browser merupakan browser bawaan yang terdapat pada setiap smartphone Huawei, 
huawei.browser
huawei browser

Browser ini digunakan berselancar di dunia maya dan mengakses berbagai layanan dan fitur. 

Huawei Assistant 

Seperti halnya asisten pribadi, layanan ini bisa digunakan sesuai kebutuhan seperti mengatur jadwal harian melalui fitur kalender, fitur news feed, fitur personal alarm dan banyak lainnya yang bisa di ulik pengguna smartphone Huawei. Para pengembang aplikasi dapat memanfaatkan layanan itu dengan menghubungkan layanan mereka pada Huawei Assistant yang sudah memiliki 160 juta pengguna aktif per bulannya. 

Huawei Mobile Cloud 

Ini adalah layanan penyimpanan data cloud untuk pengguna Huawei. Fungsi cloud ini akan terus berkembang di masa mendatang. Sejak November 2019, layanan tersebut telah aktif di wilayah Asia Pasifik dengan menawarkan kapasitas penyimpanan cloud sebesar 5 Giga Byte (GB). Pengguna dapat memanfaatkannya untuk cadangan 18 jenis data termasuk data galeri, kontak, kalender, WLAN, dan berbagai informasi penting lainnya. Huawei Mobile Cloud sudah dilengkapi fitur pemulihan data dan sinkronisasi yang terhubung dengan berapa perangkat. Sehingga kamu tidak kesulitan berpindah ke gadget Huawei lainnya. Pengguna akan lebih mudah dan aman ketika mengelola data pada perangkatnya. Adapun fitur "Find My Phone" di Huawei Mobile Cloud sehingga bisa mencari keberadaan ponsel

Huawei Quick App 

Huawei Quick App memungkinkan pengguna mengakses aplikasi yang diinginkan tanpa perlu mengunduh dan menyimpannya di perangkat ponsel. Layanan tersebut merupakan sebuah jawaban bagi pengguna yang memiliki kapasitas penyimpanan internal terbatas. Saat ini, sudah ada sekitar 2.500 pengembang aplikasi yang menghubungkan layanan mereka melalui platform Huawei Quick App. 

Huawei Video 

Huawei Video adalah layanan untuk streaming film. Pengguna bisa memanfaatkannya untuk menikmati ragam konten video dan film, dari yang gratis sampai berbayar.  Konten film berbagai genre, mulai dari serial, dokumenter, dan juga video informatif terkait topik terkini, gaya hidup, hobi, maupun olahraga, tersedia di dalam layanan tersebut. Saat ini, Huawei terus mengembangkannya agar bisa dinikmati pengguna di berbagai negara 

Huawei Music 

Huawei Music adalah aplikasi yang dibuat oleh Huawei sendiri yang bertujuan untuk memberikan sebuah pengalaman mendengarkan musik berkualitas tinggi dan “one-stop shop music experience”.  Penikmat musik bisa memutar musik dari playlist hasil pencarian sendiri atau memanfaatkan fitur radio yang dapat disesuaikan dengan selera musiknya. 
huawei.music
huawei.music

Sudah ada 117 negara, termasuk Indonesia. Untuk memanfaatkan layanan ini, pengguna perlu berlangganan paket yakni gratis, dasar, dan premium.

AppGallery ala Huawei

Ini salah satu platform menarik untuk dicoba. Menjawab kebutuhan pengguna Huawei yang tidak harus tergantung dengan aplikasi lain. Peluncuran instalasi AppGallery, di pasar aplikasi resmi Huawei dan salah satu dari tiga platform distribusi aplikasi top dunia menjadi cahaya terang bagi pecinta gadget besutan Huawei. AppGallery membuka pintu ke dunia aplikasi global berkualitas yang memanfaatkan kemampuan unik yang ditawarkan perangkat Huawei 

huawei.AppGalery
huawei.AppGalery

Ada banyak yang bisa dicoba, seperti HiAI dan konektivitas yang unik, media, sistem dan kemampuan keamanan. Tinggal dipilih, mana yang memang dibutuhkan pengguna untuk aktifitas sehari hari. Tak hanya aplikasi besutan internasional, aplikasi karya anak bangsa juga sudah ada. Macam-macam provider, My Telkomsel dan My IM3, Bima + untuk membuat pengguna Huawei dapat dengan mudah mengelola paket internet yang diinginkan. Jasa logistik seperti JNE dan J&T untuk pengiriman juga tersedia. 

Aplikasi dari bank dan pembayaran online seperti Akulaku, BCA, DANA, ID DBS, GoMobile CIMB Niaga dan Permata Mobile. Aplikasi dari E-commerce untuk para pengguna dapat berbelanja dengan mudah adalah Blibli, JD.ID, Bukalapak, Tokopedia, Shopee, Matahari Mall, dan Lazada. Selain itu, aplikasi dari perjalanan untuk memudahkan pengguna bepergian adalah Garuda Indonesia dan KAI Access. Selain itu, ada Joox, Vidio, Hago, dari aplikasi hiburan. Aplikasi lainnya adalah BPJSTKU, Info BMKG, Alkitab, dan RTI Business.

Untuk memperbaharui informasi ada aplikasi berita yang tersedia di AppGallery seperti Baca, BaBe, Detik.com, CNNIndonesia, Kompas.com, Caping, dan Liputan6. Yang terakhir adalah aplikasi makanan & minuman bernama Fore yang sekarang telah terintegrasi ke dalam AppGallery.

Jadi semuanya bisa diakses dan menggantikan fungsi Google Playstore atau Apple Appstore. AppGallery Huawei Mobile Services bisa membantu performa lebih paripurna. Saat ini, AppGallery sudah digunakan di 170 negara, dengan 390 juta pengguna aktif bulanan (MAU/Monthly Active USer) sejak pertama kali layanan ini dibuka ke seluruh dunia pada bulan April 2018.

Huawei P30Pro, Lengkapnya sebuah Smartphone

Teknologi lensa SuperZoom mampu membesarkan gambar sampai 5x lipat dengan optical zoom, sehingga bisa close-up objek dengan mempertahankan ketajaman gambar. Kapasitas daya baterai  4.200 mAh pada Huawei P30 Pro yang didukung teknologi 40 watt Huawei SuperCharge. Selain itu juga didukung oleh Teknologi Huawei Mobile Services dan AppGalery yang mampu memberikan layanan digital yang dibutuhkan pengguna. Smatphone ini cocok dijadikan ponsel utama untuk aktifitas traveling saya

Liburan di Lembang, Menikmati Wisata Alam dan Kuliner Bersama Keluarga

$
0
0
Lembang seru nih buat mengisi akhir pekan! Ngga cuman menghabiskan waktu belanja di Bandung tapi bisa eksplorasi kawasan utara Bandung. Ngga jauh dari pusat kota untuk mendapatkan lokasi liburan manja bersama orang orang tercinta. 

Liburan di Lembang, Menikmati Wisata Alam dan Kuliner Bersama Keluarga
Liburan di Lembang, Menikmati Wisata Alam dan Kuliner Bersama Keluarga

Kawasan Bandung Utara merupakan area dataran tinggi sehingga menghadirkan keindahan alam yang paripurna. Ketinggian rata-rata disini sekitar 1300 dpl, sehingga udaranya sejuk. Lembang merupakan pusat wisata di Bandung Utara dan banyak tempat wisata dan lokasi kuliner yang sayang untuk dilewatkan. Yuk ikutan Tukang Jalan Jajan mampir ke Lembang

Memilih Waktu yang Tepat

Berwisata tentu harus menyesuaikan waktu libur, namun tentu saja jika berkunjung pada saat libur nasional atau akhir minggu tentu pengunjung akan membludak, jika ingin tenang dan menikmati liburan, datanglah pada hari kerja. Jadi ambillah cuti kerja agar liburan lebih maksimal.

Jika merkunjung saat weekend, bersiaplah untuk terkena macet dan harus mengantri untuk masuk ke tempat wisata. Tak sanggup berdesakan dan menunggu waktu lama? Datanglah ke lokasi wisata alam yang terbuka sehingga tidak ada batas daya tampung. Tantangan lain adalah berswafoto atau foto bersama akan sulit mendapatkan latar yang bagus karena akan banyak orang lewat dan berseliweran.

Bagi yang kebingungan dan terjebak macet, segera gunakan Aplikasi Waze ataupun Google maps yang cukup membantu menunjukan rute alternatif ke Lembang. Aplikasi ini bisa diandalkan untuk melihat rute mana yang sedang macet dan tidak.


Apa Sih Menariknya Lembang?

Banyak hal yang jadi magnet wisatawan berkunjung ke Lembang. Mulai dari wisata alamnya, wisata kuliner, ataupun sentra oleh-oleh. Ada baiknya supaya tak bingung saat ke Lembang, kalian sudah menyusun rencana titik mana saja yang hendak dikunjungi. Ada beberapa yang bisa dikunjungi bersama keluarga seperti, kampung gajah, Floating market, farm house, Dusun bambu atau Maribaya resort. Bagi pencari kesegaran pagi atau keindahan alam bisa berkunjung ke taman huran raya juanda, kawah gunung tangkuban perahu, trekking ke curug tilu leuwi opat, mengunjungi air terjun cimahi sembari melihat air terjun pelangi yang unik dan indah. Semuanya bisa dikunjungi tapi ingat dengan kemampuan fisik ya.

Bagi yang suka makan seperti tukang jalan jajan, coba saja mengunjungi tempat cantik yang instagramable seperti Cafe api unggun, kampung daun atau juga bertandang ke area tahu susu lembang. Jika memang punya jiwa mencoba yang tinggi, silakan mampir cafe di sepanjang jalan sersan bajuri sampai ke Parompong. Lalu apa pilihan menu khas yang bisa dicicipi? Ada sate kelinci, tahu tauhid, sampai ketan dan jagung bakar. Semuanya enak dan punya ciri khas masing-masing.

Lokasi Unik di Lembang

Selain yang sudah disebutkan diatas, terdapat banyak tempat wisata di Lembang yang jadi magnet wisatawan kesini. Biasanya, tempat wisata di Lembang tidak hanya menyediakan pemandangan yang memanjakan mata atau wahana permainan untuk keluarga saja, tapi juga sekaligus menjadi tujuan wisata kuliner.

Ada beberapa info tempat wisata alam ataupun kuliner yang bisa dikunjungi saat liburan ke Lembang.

1. Kebun Teh Sukawana

Salah satu tempat yang menarik adalah kebun teh sukawana, salah satu kebun teh di lembang yang jarang dikunjungi, padahal kebun teh Sukawana tidak terlalu jauh dari pusat kota. Mungkin karena jalan menuju kesini memang masih kurang bagus. Kebun teh nya rapi dan indah serta sudah ada sejak dulu. Penggemar off road akan sangat senang bisa berkunjung kesini. Hamparan kebun teh yang hijau pasi membuat kamu senang untuk mengambil banyak gambar disini. Lokasinya berada di Parongpong. 

2. Observatorium Bosscha Lembang

Tukang jalan jajan selalu suka berkunjung ke observatorium bosscha bandung. Kalau misalnya kamu pernah menonton petualangan Sherina maka akan ingat bentuk tempat ini. Sebenarnya tak hanya observatorium bosscha yang menarik, lingkungan disekitarnya yang hijau juga cocok untuk dijadikan tempat bermain dan membuat video cinematic.Observatorium Bosscha merupakan peneropongan bintang tertua di Indonesia. Kunjungan disini terbatas, untuk kunjungan pribadi/keluarga hanya bisa di akhir pekan saja. Hari biasa lebih ditujukan untuk kunjungan pendidikan. Untuk lebih jelasnya bisa lihat infonya di http://bosscha.itb.ac.id/ . Alamat: Jl. Peneropong Bintang, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40391. Telepon: (022) 2786027

3. Taman Hutan Raya Juanda

Taman Hutan Raya Juanda merupakan hutan konservasi alam yang berada tidak jauh dari kota Bandung. Hutan yang menyimpan keanekaragaman hayati ini terasa sangat sejuk dan nyaman. Banyak sekali pohon besar yang indah dan bisa jadi latar foto yang kece. Sekedar trekking berkeliling juga seru lho! sekalian mencari udara segar sembari berolahraga. Taman Hutan Raya juanda juga bisa di akses dari gerbang Lembang di dekat maribaya, meskipun memang lebih nyaman untuk diakses dari Dago.

4. Terminal Wisata Grafika Cikole Lembang

Awalnya mungkin kalian akan bertanya, ini apa ya? Terminal Wisata Grafika Cikole Lembang berada satu arah dengan tangkuban perahu. Lokasinya juga tidak begitu jauh dari pusat Lembang. Jadi sebelum sampai di Tangkuban perahu, bisa singgah sejenak disini. Disini bisa hunting kuliner karena terdapat restoran dan juga tempat pondokan menginap yang unik banget. Pondokan lainnya dan area camping pun tersedia. Selain itu, terdapat juga berbagai paket outbond untuk keluarga ataupun perusahaan. Jadi kalau memiliki jiwa petualang, bolehlah mencoba disini. Beralamat di Jalan Raya Tangkuban Perahu km.23 Desa Cikole, Lembang. Reservasi dan Pemesanan Terminal Wisata Grafika Cikole ; (022) 8278 2441,

5. Taman Bunga Begonia Lembang

Taman Bunga Begonia Lembang tidak hanya taman bunga biasa yang menyajikan bunga bermekaran. Pengunjung juga bisa membeli berbagai macam bunga yang indah untuk dijadikan oleh-oleh. Penataan area kebun bunga yang indah banget membuat banyak pengunjung yang sengaja datang kesini untuk berfoto dan mencari latar belakang yang indah, serasa musim semi di Eropa ya. Sekalian berbelanja bunga, bisa juga melihat bunganya tumbuh dilapangan. Silakan menuju ke Jalan Maribaya No. 120 A. Lembang. Telepon: 022 2788-527 – HP: 081-2220-0202.  Harga tiket masuk Rp. 10.000.

6. Jendela Alam Lembang

Jendela Alam Bandung merupakan salah satu wisata edukasi yang cocok untuk liburan keluarga. Jadi ini bisa jadi pilihan lokasi wisata jika membawa seluruh keluarga karena ada banyak pilihan aktifitas edukasi yang bisa dilakukan oleh anak anda, ataupun orang dewasa. Oh ya, tempat ini cocok juga untuk tujuan kegiatan bermain bagi organisasi atau sekolah.

7. Treetop Adventure Park Lembang 

Ingin mencoba outbound di Lembang? Salah satunya adalah Treetop Adventure Park Lembang. Bisa dicoba berbagai macam wahana petualangan yang menantang, yang sudah dilengkapu standar keamanan sehingga semua aktifitas dijamin aman dilakukan. Harga paket untuk Turis Lokal : Dewasa Rp 180.000, anak Rp 125.000, family (2 dewasa dan 2 anak) Rp 480.000. Harga untuk wisatawan mancanegara: Dewasa USD 20, anak USD 14. Jangan lupa untuk memastikan jadwal terlebih dahulu jika ingin outbond ya.

8. Api Unggun Bar And Pizza Lembang
Dari namanya saja sudah membuat penasaran, Api Unggun Bar and Pizza Lembang ini mudah ditemui karena berada di pusat Lembang, tepatnya di Jalan Raya Lembang No. 177B. Jika dari arah Bandung, anda bisa menemukan cafe ini tepat sebelum pusat area Lembang, berada di kiri jalan. Lokasinya cozy, dengan makanan yang enak. Pizza nya sudah terkenal sedap dan cocok dinikmati sembari menikmati Lembang yang sejuk.

9. Gubug Makan Mang Engking Lembang

Gubug Makan Mang Engking Lembang ini sudah wara wiri di instagram maupun TV, letaknya cukup dekat dari pusat Lembang. Disini kita bisa menikmati makanan khas sunda, dan juga makanan lainnya. Tempat asik dan seru, bentuknya berupa saung-saung makan yang berada diatas kolam ikan. Tak sulit menuju kesini, tinggal mengikuti jalan ke arah tangkuban perahu, kurang lebih 1 KM dari bundaran lembang. Lokasinya berada di sebelah kanan jalan. Tepatnya di Jalan Raya Tangkuban Perahu Km. 1 No. 68, Lembang.

Lokasi Menginap di Lembang

Ada beberapa pilihan yang seru untuk Hotel di Lembang . Tinggal dipilih saja yang sesuai dengan kebutuhan dan keinganan. Selamat mencoba!

Hotel Bandung Lembang Villa

Bandung Lembang Villa Villa kami terletak di Lembang dan tidak terlalu jauh dengan lokasi wisatal, juga pusat kuliner seperti restoran tradisional dan restoran modern. Tak jauh dari minimarket, supermarket dan pasar tradisional. Lumayan menghemat waktu dan juga tenaga. Lokasi Hotel di Lembang ini memiliki konsep retret yang langsung terpapar dengan udara pegunungan yang segar, ini menjadikan sirkulasi udaranya menjadi segar. Beneran membuat nyaman jiwa dan raga. 
Tinggal menggunakan kendaraan, lima menit ke restoran Kampung Daun atau Sapu lidi . Dua puluh menit ke taman bermain Kampung bambu dan satu jam ke Gunung Tangkuban perahu
Lokasinya beralamat di Graha Puspa kenanga timur, Jl. Sersan bajuri Block D5 No.8A Bandung, Parompong, Lembang, Bandung, Jawa Barat, Indonesia Bandung Barat , 40154, Jawa Barat, Indonesia
No telepon +6285603326416

Hotel Villa Venetys

Hotel Villa Venetys merupakan penginapan bintang dua yang bersih dan nyaman, didesain dengan desain secara minimalis. Hotel butik ini sangat cocok untuk menikmati liburan di Lembang. Selain itu, disiapkan juga sarana lain seperti rapat, outing, ataupun pasangan yang ingin berbulan madu. Hotel di Lembang ini memiliki lokasi dengan pemandangan alam menambah daya tarik sendiri untuk hotel ini. Lokasi Properti Dengan menginap di Hotel Villa Venety's di kota Lembang, Anda akan berada hanya 15 menit dengan berkendara dari Floating Market Lembang Bandung. dan Air Terjun Maribaya. Wisma ini berada 9,7 mi (15,6 km) dari Trans Studio Bandung dan 5,8 mi (9,4 km) dari Jalan Cihampelas.
 Berada di jalan Raya Maribaya No.155-E, Langensari, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40391 dengan nomor telepon +6281220267111

Liburan di Lembang, Menikmati Wisata Alam dan Kuliner Bersama Keluarga

Lembang memang kawasan yang mempunyai daya tarik wisata alam khas pegunungan yang terkenal indah dengan suhu udara yang sejuk, Pilihan wisata yang lengkap dan beragam, mulai dari wisata alam sampai wisata kuliner, menawarkan liburan menyenangkan bagi individu, kelompok sampai keluarga. Lembang merupakan destinasi pariwisata bagi pelancong asal perkotaan yang mencari tempat yang tenang, udara yang bersih, alam yang masih hijau dan nyaman ditinggali.

Tidak heran jika Tempat Wisata di Lembang setiap akhir pekan dan musim liburan, sudah pasti akan dipenuhi pengunjung dari mana-mana, terutama dipadati pengunjung dari kota jakarta dan sekitarnya. Selamat liburan semuanya, Yuk Packing dan happy long weekend!

Pangsit Goreng Viral ala Kwetiaw Asua 81 Pontianak

$
0
0
Kuliner Pontianak sedang meledak di Ibu kota, banyak juga jenis yang pernah mengisi daftar kuliner. Pangsit goreng sedang naik daun, sama seperti nasi telor, bakwan Pontianak, roti Serikaya dan pisang goreng Pontianak yang notabene nya kami makan setiap hari sebagai makanan normal. Iya, setiap hari dimakan dengan bahagia dan hampir bisa ditemui pagi, siang dan malam.

Pangsit Goreng Viral ala Kwetiaw Asua 81 Pontianak

Bagi kota yang hidup dengan budaya makan peranakan, itu semua biasa saja. Sudah jadi sarapan atau kudapan biasa saat ngumpul bareng teman atau makan malam keluarga. budaya makan yang tiga sampai lima kali sehari membuat menu makanan semakin beragam supaya orang tidak bosan. Selain itu, pilihan makanan yang beragam, makanan resep rumahan dari zaman lampau juga banyak diperjual belikan memanjalan lidah

Pangsit, Akrab di Lidah Kita

Pangsit sebenarnya bukan barang baru di lidah kita, Pangsit adalah makanan berupa daging cincang yang dibungkus lembaran tepung terigu. Setelah direbus atau dicelor sangat cepat, paling sering biasanya disajikan dalam kuah sup atau yang lebih sering kita temui dalam mie ayam tau pelengkap makan mie. Pangsit digoreng dengan minyak goreng yang banyak hingga seperti kerupuk. Pangsit atau juga dikenal dengan nama wonton termasuk salah satu jenis dim sum yang bisa dimakan dalam rangkaian makan dimsum.

Cara Membuat Pangsit Goreng Viral 

Biasanya pangsit akan diisi dengan udang, daging babi, atau sayuran. Sampai di Indonesia pasti isi pangsit terutama dibuat dari udang atau campuran daging ayam dan udang dengan tambahan jahe, bawang bombay, atau bawang putih yang dicincang.  Bumbu untuk isi pangsit juga super simpel, ada kecap asin, saus tiram, dan minyak wijen.

Lalu bagaimana membuat kulit pangsit yang enak? Biasanya, Kulit pangsit dibuat dari adonan tepung terigu, air, dan garam dapur. Kemudian Adonan ditipiskan dan dipotong-potong berukuran persegi. Jika tidak mau repot, kulit pangsit bisa dibeli dalam kemasan berisi 10 hingga 20 lembar. Pernah membuat atau makan siu may/siomay, kulit pangsit dipakai sebagai pembungkus daging cincang sehingga tidak berhamburan kemana mana 

Seperti yang sudah tukang jalan jajan infokan diatas kalau kulit pangsit tanpa isi bisa digoreng hingga renyah seperti kerupuk. Rasanya pangsit goreng ini tidak bisa dipisahkan dari makanan Indonesia yang memakai pangsit, misalnya: pangsit kuah, pangsit goreng, pangsit goreng kuah, mi pangsit, hingga cwie mie dari Malang. Pada hidangan mi pangsit kuah, pangsit kering ini diletakkan terpisah dalam mangkuk kecil supaya tidak lunyu dan tetap krispi. Selain itu, pangsit biasanya juga disajikan bersama semangkuk bakso daging sapi. Kebanyakan bakso Malang menggunakan pangsit sebagai tambahan isi bakso. Atau ada juga yang menjadikan pangsit renyah ini menjadi mangkok bakmie kering.

Pangsit Goreng Viral ala Kwetiaw Asua 81 Pontianak

Nah, sekarang, Tukang Jalan Jajan mau menunjuukan salah satu bakmie yam dan pangsit goreng Asua 81, no pork, no lard, hanya menggunakan ayam, ikan dan udang. Semuanya diolah sendiri, kalau beruntung, kamu bisa melihat pak Asua mengolah bakso ikan atau membuat pangsit dihadapan pengunjung. Kita bisa mengintip bahan sekaligus cara pembuatannya, tidak ada dusta diantara kita. Cek videonya biar makin seru ya



Nah pangsit goreng ini sebenarnya pangsit basah yang ditumis dengan aneka saus, minyak dan bawang putih goreng cincang. Cara membuatnya gampang banget *ini versi bapaknya yah*
  • Panaskan wok, masukkan minyak goreng, lalu hempaskan potongan sawi dan tumis sebentar. Ingat jaga api, ini adalah ciri khas makanan peranakan
  • Lalu rebus sebentar pangsit, tiriskan dan masukkan kedalam wok.
  • Masukkan aneka saus, kecap dan bawang putih goreng cacah.
  • Tambahkan aneka campuran, potongan kue ikan, bakso ikan, potongan ayam tumis kecap dan tauge
  • Sajikan selagi hangat dengan tambahan udang goreng tepung dan pangsit goreng
Yeaaay... Makanan hangat tersaji diatas meja, pangsit berisi ayam dan udang dengan tekstur kenyal berminyak begitu lancar melewati tenggorokan. Warnanya yang pekat karena menyerap kombinasi kecap. Aroma gurihnya bukan maen! Menyerang hingga syaraf kenikmatan terjauh. Aroma manja bawang putih goreng dengan aneka kecap bersatu dengan minyak dan air. Rasa gurih menyeruak paling pas jika ditambahin lada sedikit. Pangsit yang empuk meluncur manja langsung ke lambung. Sudah empuk dengan lapisan minyak dan air, walaupun isian pangsitnya tak terlalu banyak, namun tambahan kue ikan dan bakso ikan yang "ngikan" banget terasa membal saat dikunyah. Selain itu masih ada tumisan daging ayam yang kering dan gurih tercampur didalam pangsit, ada juga udang goreng balut tepung yang jadi tambahan tekstur bahagia saat dikunyah.Seperti biasa, tetap harus ada pangsit renyah yang kriuk kriuk yang harus dicoba.

Jangan lupa, masih ada aneka menu lain seperti bakmie dan pangsit yang juga bisa dipesan melengkapi rasa. Selain itu air tahu (soya milk) dan liang tea (chinese herbal tea) bisa jadi ilihan sempurna untuk melepas semua rasa dan menyempurnakannya kedalam lambung.

Pangsit Goreng, Makanan Sehari Hari di Pontianak

Disandingkan dengan yam Pangsit yang sudah berkali kali tukang jalan jajan bahas. Terasa makin melengkapi makan malam bahagia. Tak lupa air tahu es sebagai pelengkap yam pangsit dan pangsit goreng ala asua 81 di Jalan Tanjungpura, depan dealer Yamaha Pontianak. Cek di gmaps, sudah ada kok. 
Rumah tua jadul ini pasti jadi saksi sejarah panjang jualan nikmat yang ada disini. Rekomendasi Tukang Jalan Jajan untuk mampir dan menikmati aneka makanan yang dimasak super cepat dan nikmat.

Siapa yang pernah cobain menu ini? Silakan beri responnya

Keripik Pinoh Yuju Chips, Camilan Asli Kalimantan Barat

$
0
0
Keripik Pinoh Yuju Chips, Camilan Asli Kalimantan Barat. Singkong jadi cemilan favorit Tukang Jalan Jajan dari jaman dulu dan selalu jadi kecintaan dan bahaya banget karena kalau sudah nyaman susah berhentinya. Oldschool tapi ngangenin beeeibs. Apalagi ubi kayu atau singkong adalah sumber makanan yang paling gampang didapatkan di Indonesia. Penyebarannya merata dan yang terpenting harganya murah. Pengolahannya juga beraneka ragam dan rata rata gampang diterima lidah, termasuk keripik singkong.

Keripik Pinoh Yuju Chips, Camilan Asli Kalimantan Barat
Keripik Pinoh Yuju Chips, Camilan Asli Kalimantan Barat 

Banyak yang mengatakan Singkong, adalah makanan dari ndeso atau berasal dari kampung, siapa bilang? justru ini makanan bule lho, karena ternyata bukan berasal dari Indonesia. Singkong atau cassava (Manihot esculenta) pertama kali di kenal di Amerika Selatan dan dikembangkan di Brasil dan Paraguy pada zaman prasejarah. Singkong dijadikan sebagai bahan makanan pokok penduduk asli Amerika Selatan bagian utara, selatan Mesoamerika, dan Karibia sebelum Columbus datang ke Benua Amerika. 

Singkong Bukan Asli Indonesia

Budidaya singkong kemudian dilanjutkan oleh kolonial Portugis dan Spanyol ketika bangsa-bangsa tersebut menaklukan daerah tersebut. Singkong yang masuk ke Indonesia berasal dari Brasil yang diperkenalkan oleh orang Portugis pada abad ke-16. Singkong mulai ditanam secara komersial di wilayah Indonesia sekitar tahun 1810. Di Indonesia, singkong dari Brasil diperkenalkan oleh orang Portugis pada abad ke-16. Selanjutnya singkong ditanam secara komersial di wilayah Indonesia sekitar tahun 1810. Kini berbagai macam makanan olahan singkong sudah sangat beragam bahkan sudah dikemas secara modern dan sudah menyebar di seluruh Indonesia.

Makanan Internasional dari Singkong
Masih tidak percaya, ada banyak makanan bule yang berbahan dasar singkong, bakalan jadi mahal dong kalau masuk restoran. Tukang Jalan jajan bagaiin tahu ya

1.Casabe

Casabe atau dikenal juga dengan cassava bread, asli dari penduduk lokal Karibia. Biasanya singkong dibentuk menjadi roti yang keras dan tidak beragi dan dikenal sebagai casabe. Hanya dibuat dari singkong dan garam dan harus diolah dengan teknik yang tepat. Di pulau-pulau yang berbahasa Perancis, roti ini disebut pain de kassav dan di pulau-pulau berbahasa Spanyol, ini disebut pan de casabe. Ada yang sudah pernah mencoba?

2. Yuca Bread With Cheese

Roti keju yang gurih ini menggunakan tepung singkong sebagai pengganti tepung terigu sehingga menjadikannya bebas gluten. Roti yuca atau singkong secara tradisional dipanggang menjadi bentuk setengah bulan, tetapi bisa juga dibuat menjadi bentuk biskuit bulat yang garing. Bahan pembuatannya adalah tepung singkong, baking powder, keju mozarella. butter, telur dan susu. Roti gurih ini cocok sekali dijadikan camilan pagi hari ditemani segelas susu.

3. Yuca Con Mojo

Hidangan tradisional Kuba dengan menggunakan butuhkan untuk membuatnya adalah singkong segar,  garam, bawang putih, bawang merah, air lemon, dan minyak. Pertama rebus singkong dengan air yang ditambahkan and perasan lemon dan garam selama 30 menit.kemudian di masak hingga kecokelatan tapi jangan sampai kering. baru kemudian dimakan dengan aneka lauk berempah

4. Creamy Yuca

Makanan sehat dari Kariba ini rendah lemak dan mirip mashed potato
Makanan dari singkong satu ini cukup sederhana dan sangat sehat. Di Karibia tidak jarang hidangan satu ini dijadikan sebagI makanan alternatif untuk diet rendah lemak. Siapkan singkong, bawang putih, bubuk pala, garam dan merica. Pertama panggang atau goreng bawang putih,  rebus singkong selama 20 menit. Untuk rasa yang gurih dan creamy kamu bisa merebusnya dengan susu. Hancurkan singkong rebus dan di mix dengan bawang putih, merica, garam dan bubuk pala. Hidangkan selagi hangat.

5. Mofongo De Yuca

Mofongo de yuca adalah hidangan lezat dengan singkong yang dihaluskan dan dibumbui dengan bawang putih, garam, dan daging cincang. Tinggal menyiapkan singkong,  minyak, bawang putih dan daging cincang. Langkah awal dengan menggoreng singkong 3-6 menit kemudian tiriskan. Lalu tambahkan bawang putih yang sudah dimasak dan garam lalu hancurkan bersama. Untuk daging cincang, kamu bisa memasaknya lebih dulu dan mencampurnya atau menjadikannya sebagai isian.

Selain itu masih ada menu lain berupa Jamaican Bammies dan Casareep yang dapat dikreasikan sendiri dan kemungkinan mash cocok dengan lidah Indonesia. Sebagai penghasil karbohidrat, makanan ini disajikan asin gurih, sedangkan di Indonesia kebanyakan disajikan manis dan legit

Keripik Pinoh Yuju Chips, Camilan Asli Kalimantan Barat

Lain cerita sajian menggelora ala Indonesia ini yang asin dan gurih, keripik singkong. Camilan ini adalah adalah makanan yang terbuat dari singkong yang diiris tipis kemudian digoreng dengan menggunakan minyak goreng. Biasanya rasanya adalah asin dengan aroma bawang yang gurih. Perkembangan sekarang banyak memunculkan variasi rasa keripik singkong, tidak hanya asin gurih tetapi juga asin pedas dan manis pedas atau dikenal sebgai bumbu balado.

Keripik Pinoh Yuju Chips, Camilan Asli Kalimantan Barat
Keripik Pinoh Yuju Chips, Camilan Asli Kalimantan Barat 

Tidak hanya di pulau Jawa, Kalimantan Barat, khususnya Nanga Pinoh punya varian khas dengan menambahkan kunyit. Ini jadi ciri khas yang membuat warnanya jadi kuning dan aromanya menggoda selera. Walaupun ada beberapa merek keripik ubi Pinoh, pilihan Tukang Jalan Jajan jatuh di Yuju Chips. Mengapa?
Ada beberapa kriteria keripik singkong yang menurut saya penting

😍Tipis dan Renyah

Saya sering makan keripik modern yang kelewat keras, bahkan pernah beberapa kali serpihan tajamnya membuat gusi luka tertusuk.
Ukuran yan tipis dengan rasa renyah serta gampang dikunyah. Bumbu juga menempel dengan baik dong, selain itu mudah dipegang dan masuk ke dalam mulut. Jika dalam beberapa kali kunyah aman tak terkena serpihan atau langit langit mulut aman makan ini produk boleh dijadikan temen nonton TV

Keripik Pinoh Yuju Chips, Camilan Asli Kalimantan Barat
Keripik Pinoh Yuju Chips, Camilan Asli Kalimantan Barat 


😍 Rasa Alami

#TukangJalanJajan lebih suka dengan keripik singkong dengan rasa bumbu dapur. Pernah inget ngga sih kalau emak kita dulu suka ngebuat dengan bumbu kunyit yang banyak plus bawang putih aja? Ini enak banget sih menurutku. Apalagi kalau sudah ditambahin cabe... Beuh ini bakalan bikin lupa berenti makan kudapan ini. Pokoknya aroma dan rasa kunyit dikombinasi bawang putih adalah haqiqi!

Keripik Pinoh Yuju Chips, Camilan Asli Kalimantan Barat
Keripik Pinoh Yuju Chips, Camilan Asli Kalimantan Barat 

😍 Kemasan

Yes! Karena ini makanan yang gampang "masuk angin" Kudu banget disimpen dalam penyimpanan yang tertutup. Aku yakin kita sepikiran. Kudu banget pake bungkus klip yang aman dan bisa disimpen lagi setelah dibuka tanpa takut melempem!


Keripik Pinoh Yuju Chips, Bisa dipesan dari Seluruh Indonesia

Nah! Aku mau kasi tahu kalian genks! Ada Keripik Singkong dengan rasa alami yang tipis dan renyah serta nyaman dikunyah. Namanya yuju chips
Ada beberapa varian rasa alami yang bisa dipilih lho!
❤ kunyit
❤ pedas manis
❤ kunyit pedas

Keripik Pinoh Yuju Chips, Camilan Asli Kalimantan Barat
Keripik Pinoh Yuju Chips, Camilan Asli Kalimantan Barat 

Dan disimpen dalam kantung klip yang bisa dibawa jadi bekal traveling. Dikirim asli dari nanga Pinoh dan dikirim rapi jali dalam kardus dan dibungkus dengan buble wrap. Jadi aman sih buat dikirim kemana mana. Yuju Chips juga dibuat berdasarkan pesanan, ngga bakal dapet produk yang ngga fresh from the oven, jadi kudu ada jeda untuk menunggu pemesanan 2-3 hari. Boleh cek sekarang di instagram @yujuchips, tersedia juga di Shopee dan Tokopedia dan dikirim menggunakan J&T atau JNE. 
Ingin pesan langsung? hubungi 0858 2021 9221 dengan Sasmita ya :)

Keripik Pinoh Yuju Chips, Camilan Asli Kalimantan Barat
Keripik Pinoh Yuju Chips, Camilan Asli Kalimantan Barat 

Yuju Chips cocok buat nemenin kebahagiaan rame rame dan dijadikan kudapan keluarga. Keripik singkong Pinoh Yuju Chips, Camilan Asli Kalimantan Barat
Jadi apa rasa keripik singkong favoritmu?

Cara Menghasilkan Uang dari Menulis

$
0
0
Menulis itu seperti menyampaikan pendapat namun tanpa suara. Seperti self healing untuk menyampaikan semua pemikiran yang berputar diotak. Terkadang ada beberapa pemikiran yang lebih runut jika ditulis ketimbang disampaikan atau pemikiran yang terlalu panjang untuk dibicarakan secara lisan akan lebih nyaman dibaca dalam sebuah tulisan. Bagi tukang jalan jajan, dengan tulisan akan lebih banyak dibaca oleh semua orang, dimana saja, dan kapan saja. Tulisan dapat dibaca berulang dengan jelas, walaupun mungkin banyak interpretasi namun tulisan akan menjadi abadi. Ada bonus lain yang bisa didapat, menulis bisa menghasilkan uang. Bisa dapat cuan di saat pandemi seperti ini

Cara Menghasilkan Uang dari Menulis
Cara Menghasilkan Uang dari Menulis

Tulisan yang dibuat memang usaha dari saya pribadi untuk menulis semua cerita perjalanan hidup dalam bentuk rangkaian karimat yang bercerita. Awalnya memang biasa saja, namun lama kelamaan menjadi candu yang menyenangkan. Biasanya tulisan akan memiliki warna tersendiri sesuai dengan coretan sang penulis. Sama seperti pelukis, biasanya masing masing memiliki ciri khas. Setiap penulis pasti berusaha berdiskusi dengan pembacanya, mengajak mereka untuk larut dalam cerita kita.

Menulis Itu Mudah?

Semudah apakah? Banyak pertanyaan diawal saat mulai merangkai kata. Banyak yang terlalu berpikir rumit akan ide tulisannya. Mulailah dari apa yang disukai dan apa yang dipahami. Bagi yang tak bisa terlalu banyak berfantasi, maka tulisan akan banyak berisi pengalaman pribadi, mengalir secara runut karena kita sudah melewati prosesnya. Menulis itu sama seperti melangkah, kadang tersandung atau tersendat, kehabisan ide dan kata kata yang membuat kita tak berdaya. Lalu bagaimana? berhentilah sejenak dan mulainya mencari inspirasi lewat tulisan orang lain. Menulis itu  pasti melewati proses panjang dan dilakukan terus menerus secara berulang. 

Catatan perjalanan dan kuliner yang menjadi hobi membuat tukang jalan jajan lebih gampang mengekspresikan diri. memang tak mudah harus memulai dari mana dan mengakhiri dimana. Tukang Jalan Jajan mencoba memberikan "roh" pada cerita agar pembaca dapat merasakan emosi sekaligus mengajaknya berpikir dan merenungkan apa-apa yang didengar, dilihat, dan dialami oleh penulisnya langsung.Catatan perjalanan tak harus kaku, bisa ditulis dengan gaya yang menyenangkan dan santai. Sama seperti menulis cerita kuliner, saya ingin mengajak pembaca setia ikut merasakan makanan. Tak hanya menggambarkan rasa enak saja tapi menggambarkan  secara detil seperti apa deskripsi enak yang saya rasakan

Cara Saya Menulis Catatan Perjalanan dan Kuliner

    1. Mengamati dengan Seksama
      Catat segala hal yang sudah kamu lewati selama melakukan perjalanan atau selama menikmati makanan. Gunakan buku catatan kecil atau juga menulis dalam smartphone. Tulis apa yang diamati, semakin detil maka akan semakin mudah mendapatkan tulisan yang baik. Mengamati kebiasaan orang dijalan, interaksi orang orang, bagunan dan jalanan sekitar. Banyak sekali yang menarik dan bisa diolah. Jika memang bisa tulisan tadi harus diperkuat dengan beberapa pengambilan gambar untuk mendukungnya. Dengan kata lain, catat dan foto semuanya.
          2. Jalan Kaki Lebih Banyak
            Jika memang memungkinkan dan bisa dilakukan dengan mudah, berjalan kaki dari satu titik ke titik yang lain kana memperkaya wawasan kita. Percayalah, akan banyak hal unik yang bakal ditemui, saya sering menemukan "hidden gems" karena banyak jalan kaki. Ini merupakan kebahagiaan tersendiri saat menemukan hal baru yang tak diketahui orang banyak. Lebih banyak kesempatan untuk merasakan makna traveling sebenarnya. Saya juga sering melakukan wawancara dengan beberapa orang yang ramah saat ditemui dijalan. Ini tentu akan membuat tulisan semakin kaya. Jangan takut bertanya dengan penduduk lokal tentang sebuah lokasi atau rasa kuliner atau makanan yang mereka minati.
              Tidak masalah juga sih kalau mau menyewa kendaraan bermotor karena jika naik kendaraan bermotor bakal ngasih kamu gambaran umum, jalan kaki bakal ngasih kamu kesempatan buat melihat lebih rinci. rasakan denyutan kehidupan di tempat itu.
                  3. Cari Lokasi Baru
                    Biasanya saya akan menulis catatan perjalanan yang beda dari kebanyakan, supaya bisa berbeda pandangan, setelah melakukan eksplorasi didunia maya, kita mesti berani melipir dari rute yang diambil pejalan pada umumnya. Akan banyak menjumpai hal-hal yang berbeda. Ini akan membuat cerita yang ditulis nanti juga bakal berbeda.
                      catatan-catatan perjalanan yang menarik dan banyak dibaca biasanya tentang destinasi atau atraksi wisata yang tidak umum dan belum banyak beredar di media atau media sosial. Harus rajin mencari tahu ya.
                          4. Konsisten dalam mencatat
                            Seperti diawal tadi, saya selalu mencatat apapun yang menarik saat ditemui. jika malas, maka saya akan merekam menggunakan voice recorder. dengan begini tidak akan ada catatan yang hilang, lupa atau tertinggal. jika ada waktu, jangan lupa membuat transkripnya supaya lebih mudah dibaca. Jika menulis di smartphone maka tulislah di aplikasi yang bisa diakses walaupun tidak berada didepan smartphone. Pengalaman saat kehilangan smartphone membuat saya menjadi cerdas untuk menyimpan foto, video, suara dan tulisan di cloud. Jadi jika ada waktu jaringan internet yang bagus, segera simpan berkas digital supaya tak hilang.
                                5. Menulis Petualangan Apa Adanya
                                  Menulis apa yang didapat selama perjalanan yang biasa biasa saja pasti kurang berbobot. Harus ada jalan cerita yang menghadirkan konflik. Caranya dengan membandingkan apa yang diharapkan dan apa yang didapatkan. Apalagi jika sudah ada cerita dari perjalanan lain yang bisa dijadikan perbandingan. Catatan perjalanan punya sudut pandang yang subjektif dan personal banget. Sudut pandang subjektif inilah yang bikin tulisan perjalanan jadi unik.
                                    Jangan takut untuk menuliskan pendapat atau kritik membangun. Siapa tahu tulisanmu sebagai bahan pertimbangan buat mengembangkan pariwisata di tempat itu.

                                    Menulis Jadi Cuan


                                    Sebenarnya banyak cara menghasilkan uang dari menulis. Dari banyak artikel, ada yang mengarahkan untuk menjadi Publisher Google Adsense, Penulis Facebook Instant Article, atau Penulis di platform news agregator. Tapi berdasarkan pengalamanku sih bisa dari beberapa hal seperti

                                    Penulis konten web

                                    Sebagai pemilik blog, saya akan memberitahukan cara menghasilkan uang dari blog. Biasanya  semua catatan perjalanan dan kuliner akan ditulis di website tukang jalan jajan. Tentu dengan mengikuti beberapa teknik, salah satunya adalah memanfaatkan mesin pencari Google. Agar mudah ditemukan dalam pencarian di mesin pencari Google, sebuah website harus memiliki banyak artikel yang dioptimasi atau search engine optimization (SEO). Nah, jika memiliki tulisan yang bagus dan mudah ditemukan di mesin pencari maka ada saja perusahaan yang  rela membayar content writer untuk menulis artikel di web perusahaan atau menulis review tentang sesuatu yang ditempatkan di website kita sendiri. Biasanya mereka akan menghubungi kita lewat email atau bisa juga dengan cara mendaftar perusahaan penyedia jasa penulis artikel

                                    Penulis di media massa

                                    Sebelum masa pandemi, saya rajin menulis di media massa, tentu dengan menjadi penulis lepas di beberapa majalah dan koran. Biasanya ada yang membuka kesempatan bagi penulis lepas untuk menulis catatan perjalanan dengan honor yang cukup besar jika tulisan tersebut diterbitkan. Tapi tentu saja untuk memasukkan tulisan disana tidak mudah, harus mengikuti kaedah dan gaya penulisan yang berlaku dimedia massa tersebut. Kita juga harus tahan mental untuk menghadapi editor yang akan mengarahkan kita menulis sesuai dengan kriteria sebelum masuk ke meja redaksi. Jadi hanya tulisan-tulisan yang berkualitas tinggi yang akan naik cetak atau tayang.


                                    Penulis buku

                                    Ini juga saya lakukan jika memang sudah memiliki kumpulan tulisan yang bagus dan mengungkapkan bayak fakta dan cerita yang menarik,kumpulkan saja dalam satu buku. Harus mempersiapkan naskah buku dengan tema yang menarik, lalu mencari perusahaan penerbit atau editor yang menerbitkan buku. Jika disetujui, buku akan dicetak dan dipasarkan oleh perusahaan tersebut. Kamu akan mendapatkan pembagian keuntungan dari hasil penjualan buku. Semakin banyak yang laku dan semakin banyak buku yang dibuat maka makin banyak pula royalti yang didapat. Selain bisa mendapatkan uang dari menulis buku, sisi positif dari menerbitkan buku karya sendiri adalah membangun personal branding. Buku yang kamu terbitkan bisa menambah portofolio karya yang bisa kamu banggakan ke orang lain. Buku The Best Of India adalah salah satu buku yang ditulis.

                                    Platform Baru Menghasilkan uang lewat SociaBuzz Tribe

                                    Nah, ini ada cara baru bagi para blogger dan penulis untuk menghasilkan uang, yaitu dengan membuat halaman SociaBuzz Tribe dan semua orang juga bisa menyampaikan apresiasi dan dukungan melalui halaman SociaBuzz Tribe yang sudah dibuat. Selain itu SociaBuzz Tribe bisa digunakan untuk :
                                    • Terima dukungan dari fans & penikmat karya
                                    • Terima dukungan dari penonton live streaming
                                    • Galang dukungan untuk kegiatan amal/sosial
                                    • Galang dukungan untuk kegiatan proyek kreatif
                                    Banyak sekali manfaat yang bisa diberi dan diterima saat bergabung disini. Siapa saja boleh
                                    sangat cocok digunakan oleh
                                    • Content Creator
                                    • Live Streamer
                                    • Musisi
                                    • Penulis
                                    • Gamer
                                    • Podcaster
                                    • Blogger
                                    • Komikus
                                    • Cosplayer
                                    • Media
                                    • Komunitas
                                    • Lembaga Non Profit
                                    Untuk bisa join, kalian membuka laman website SociaBuzz Tribe di https://sociabuzz.com/tribe dan mengikuti langkah-langkah yang ada disana. Tak membutuhkan waktu lama dan voilaaaaa...... Selesai!

                                    Konsistensi Dalam Menulis

                                    Menulis itu harus konsisten, dalami apa yang menjadi hobi agar lebih mudah menjaga konsistensi dalam menulis. Jadikanlah menulis sebagai bagian dari proses kamu belajar. Tulislah apa yang membuat kita nyaman sekaligus memberi pandangan dan pengetahuan baru bagi pembaca. Bahagialah jika tulisan itu menjadi kebaikan bagi pembacamu. Teruslah menulis karena tulisan akan menjadi peninggalan abadimu.

                                    Harris Hotel Pontianak, Staycation Sambil Menikmati Pontianak dari Ketinggian

                                    $
                                    0
                                    0
                                    Staycation kali ini saya ingin melihat Kota Pontianak dengan lebih luas dan lapang dari ketinggian. Melipirlah saya ke harris untuk melihat bagaimana indahnya Pontianak di pagi, sore dan malam hari. Salah satu akomodasi yang punya spot bagus adalah Harris Hotel. Cobalah untuk naik ke lantai 12 dan lihatlah panorama rupawan kota Pontianak 360 derajat hampir tanpa halangan. Seru banget liburan di Harris Hotel Pontianak, Staycation Sambil Menikmati Pontianak dari Ketinggian. Yuk ikutan nongkrong

                                    Harris Hotel Pontianak, Staycation Sambil Menikmati Pontianak dari Ketinggian
                                    Harris Hotel Pontianak, Staycation Sambil Menikmati Pontianak dari Ketinggian

                                    Staycation Sambil Menikmati Pontianak dari Ketinggian

                                    Hotel Harris Pontianak terletak di tengah kota jantung kota Pontianak di jalan Gajahmada, jalan hampir tiga kilometer yang dijuluki coffee street atau jalan kopi. Puluhan warung kopi berbagai gaya, hadir disini dan boleh dibilang jalan yang tidak pernah sepi dari keramaian. Banyak sekali pilihan makanan dari sarapan hingga makan tengah malam yang berada disepanjang jalan atau terselip didalam gang sempit. Eksplorasi jalan ini membuat traveler bisa memilih untuk menginap di Harris Kota Pontianak.


                                    Lobi yang Luas

                                    Resepsionisnya gerak cepat melayani saya yang datang santai. Tak perlu menunggu lama-lama, cukup memberikan data diri dan KTP dan kamar langsung siap. Kalaupun harus menunggu, lobi ini lumayan luas dan ada banyak spot menarik untuk dijadikan latar belakang foto. Kamu juga bisa foto dengan ikon boneka Harris segede orang dewasa disini.

                                    Jika lelah berdiri, ada sofa sofa empuk yang bisa diduduki sembari menunggu proses check in. Kalau kepengen menikmati kuliner atau minuman hangat, ada cafe indoor dan outdoor yang menyenangkan untuk duduk berlama lama. Ada juga permainan boliar juga kalau mau mencoba kemampuan olah bola. 

                                    Setelah memberikan KTP untuk difotokopi dan mengisi data diri singkat di dalam lembar formulir pengunjung. Tukang jalan jajan diberikan dua buah smart card yang diselipkan ke dalam sebuah wadah kertas lengkap dengan password wifi disana.. Kebagian kamar di lantai lima nomor 511, biasanya ada disiapkan welcome snack & drink yang bisa saja berbeda setiap waktu. Siap untuk liburan!


                                    Kamar Hotel Harris yang Nyaman

                                    Tinggal menempelkan smart card dan pintu langsung terbuka. Saat pertama kali masuk kedalam kamar, mata akan langsung dimanjakan dengan warna oranye dibeberapa sudut dan ornamen. Saat kamu berjalan melalui sebuah lorong pendek yang diapit oleh lemari penyimpanan di sebelah kanan dan kamar mandi di sebelah kiri. Banyak hotel yang juga berkonsep seperti ini. Pas banget yak, sebelum masuk kedalam kamar kudu bersih bersih dulu. 

                                    Kasur dan bantal empuk di hotel Harris Pontianak
                                    Kasur dan bantal empuk di hotel Harris Pontianak

                                    Oh ya, mampir ke Toilet dulu ya!

                                    Toiletnya lumayan luas buatku, american standart semuanya dan fasilitas lengkap dengan shower. Kamar mandinya luas, memiliki dinding kaca bening sebagai sekat antara toilet dan shower, . Tiga buah handuk sudah disiapkan di toilet: 2 untuk mandi, 1 untuk handuk alas kaki, ada 1 lap tangan yang tergantung dekat wastafel. Wastafelnya dilengkapi dengan cermin yang lebar dan 1 cermin kecil berbentuk lingkaran yang bisa diputar, dibalik, dan didekatkan ke wajah, bisa jadi ini cermin untuk membuat alis hehehe, masih kurang maksimal ngacanya? dibagian lorong luar ada kaca full body. Gantungan baju juga ada dibalik pintu dan jemuran baju dibagian dalam. Seperti biasa, air panas dan dingin tersedia plus shower yang bisa diatur curahan airnya. Tak lupa hair dryer untuk melengkapi senjata di toilet ini.

                                    Toiletries Hotel HARRIS Pontianak lengkap: body wash, shampoo, odol, sikat gigi, sabun batang (soap bar), dan gelas untuk berkumur ada didekat wastafel. Sabun batangannya sudah ada "kaki" yang bida dipajang di tempat mandi sehingga tak gampang terpeleset jatuh. HArumnya juga kece..... aroma jeruk yang seger banget!

                                    Pendukung Santai Dikamar

                                    Sebuah meja berwarna oranye melayang dari sisi kanan tempat tidur sampai dinding depan kamar mandi. sudah ada mini bar. Ada teh, kopi, gula, krimer, air minum, pemanas air dan cangkir untuk minuman hangat. Bagian sudut lain terdapat lampu dan juga kursi yang nyaman untuk bekerja. Terdapat lemari besi untuk menyimpan barang penting dan terdapat beberapa colokan listrik yang bisa digunakan untuk laptop dan charger smartphone. Internet dikamar juga cukup kenang untuk sekedar berselancar atau menonton youtube.

                                    Oh ya, selain safety box juga ada cooler box yang bisa digunakan untuk menyimpan oleh oleh atau sekedar menyimpan makanan dan minuman. Jadi ruangan ini enak untuk sekedar berlibur dan bersantai juga digunakan untuk mencari suasana baru saat bekerja

                                    Leyeh Leyeh di Dalam Kamar

                                    Tidur yang nyaman adalah hal utama yang wajib didapatkan saat menginap dihotel. Harus bisa merasakan kasur yang empuk, bantal yang nyaman dan juga alas yang lebut. Tidur paripurna seperti ini beneran bisa didapatkan di Hotel Harris Pontianak. Ini tempat tidurnya super nyaman, bikin males untuk bergerak. Magnet begitu kuat karena kasurnya beneran empuk dan lebut, seperti tidur diatas bulu angsa berlapis sutera. Ini merupakan salah satu kelebihan sebagai Hotel terbaik di Pontianak

                                    Tukang Jalan Jajan merasakan sensasi "PELOR", nempel lalu molor. Beneran nyaman ditiduri dan lembut dikulit. Ranjangnya sendiri berjenis Single bed King size, 1 ranjang besar berkapasitas 2 orang. Uniknya, Hotel HARRIS Pontianak menyediakan sebuah guling berwarna oranye untuk menemani sepasang bantal yang terhampar di atas bed cover. ada yang dipeluk tiap malem meski nginep sendiri di sini. Warna orange ini senada dengan warna sandal HARRIS Hotels yang tergeletak di atas lantai kayu, dengan meja, tutup kap lampu dan beberapa aksesoris lagi yang ada di dalam kamar ini

                                    Sunset at Hotel HARRIS Pontianak’s rooftop swimming pool

                                    Sebuah ruangan kosong di samping kolam renang disiapkan untuk gym tapi kabarnya sekarang sedang ada pembaharuan menjadi ruang pertemuan. tapi kalian bisa tetep menikmati kolam renang dan berenang manja disini sembari santai sembari menikmati sinar matahari. Ini beneran liburan menyenangkan staycation hotel di Pontianak

                                    Kolam renang di Hotel Harris Pontianak
                                    Kolam renang di Hotel Harris Pontianak

                                    Capek setelah seharian berenang-renang dan berjalan-jalan? Tinggal melipir ke Spa & Massage Center aja. Saat gue datang berkunjung, layanan spa belum beroperasi dan ruangan sedang dibersihkan. Biasanya spa beroperasi dari siang sampai malam hari, harganya kompetitif dengan ongkos spa umum di luar sana kok.

                                    Berada di bawah kolam renang, Cielo Sky Lounge pun menawarkan pemandangan kota yang mempesona. Ini karena Cielo Sky Lounge memiliki indoor dan outdoor seating. Nongkrong di Cielo itu paling asyik saat matahari terbenam sampai nyaris larut malam — bahkan dini hari. Di hari-hari tertentu, ada barbeque night yang membuat suasana Cielo Sky Lounge makin meriah!

                                    Nah dari sini, kalian juga bisa kok  menikmati Harris Hotel Pontianak, lalu Staycation disini Sambil Menikmati Pontianak dari Ketinggian

                                    BBQ Jumat dan Sabtu Malam di Lantai Lima Hotel Harris

                                    Tidak Punya Agenda Malam Minggu dengan pasangan atau teman teman? mampir ke Harris aja yuk, dilantai lima Hotel Harris Pontianak ada All You Can Eat dan BBQ Night yang bikin kamu happy. Selain makanan enak, ada live music yang akan menemani makan malam.

                                    Menu makanan di Harris Hotel Pontianak
                                    Menu makanan di Harris Hotel Pontianak

                                    Menunya banyak banget, aneka kue lezat, es buah, sup, nasi lengkap dan BBQ (Ayam, ikan, udang dan sosis) serta Sphagetti Bolognese yang jawara! BBQ bisa dinikmati dengan aneka sambal (colo colo, dabu dabu, kecap rawit, sambal terasi, sambal bajak) sampai saus lada hitam

                                    Mau tahu kelezatan dan atmosfernya? kamu kudu cobain makan disini dengan 128K/net . Jangan khawatir, protokol kesehatan diterapkan banget ya!
                                    Sampai jumpa di Harris Hotel!

                                    Tukang Jalan Jajan menikmati di 
                                    All You Can Eat, BBQ Hotel Harris
                                    Setiap sabtu malam Pukul 18.00 - 23.00
                                    Alamat Hotel Harris Pontianak
                                    Jl. Gajah Mada No. 150 Pontianak

                                    Jadi.... Kalian sudah siap ke Harris Hotel Pontianak, Staycation Sambil Menikmati Pontianak dari Ketinggian ?

                                    Ayam Bakar? Ayam Goreng? Ayam Pepes? di Pempek Dini Pontianak?

                                    $
                                    0
                                    0
                                    Ayam Bakar? Ayam Goreng? Ayam Pepes? di Pempek Dini Pontianak? Tukang Jalan Jajan cukup kaget dengan Adanya ayam bakar dan ayam goreng tulang lunak yang super gurih dan menggoda selera. Cabenya juga pedes mengguncang dan meledak dimulut dengan balutan manis dan asam yang menggoda. Sebagai pelanggan pempek dini, sudah terbiasa banget dengan anek apempeknya yang menggoda selera, paling pas dimulutku ya adaan dan pempek kult serta cukonya yang lamak banaaaaa!

                                    Ayam Bakar Ayam Goreng Ayam Pepes di Pempek Dini Pontianak
                                    Ayam Bakar, Ayam Goreng, Ayam Pepes di Pempek Dini Pontianak

                                    Kali ini, saya akan mengajak teman jalan jajan untuk menikmati kuliner baru besuta pempek dini yang menjadi kenikmatan papan atas yang susah untuk dilewatkan. diluatr jalur makanan Palembang yang membuat banyak orang penasaran. Saya sendiri terkaget kaget awalnya, namun ini mungkin mensiasati orang orang yang tak suka dengan ikan dan udang. Jadi makan apa saya hari ini?

                                    Ayam Bakar? Ayam Goreng? Ayam Pepes? di Pempek Dini Pontianak?


                                    Ayam Tulang Lunak Pempek Dini

                                    Ada dua varian jenis yang bisa dipilih saat penyajiannya, yaitu di bakar dan di goreng. Keduanya punya ciri khas berbeda. Ayam Pempek dini ini sudah terlebih dahulu diungkep dengan mesin presto sehingga lunaknya sampai ke tulang. Enaknya bikin lidah berdendang karena tak perlu harus susah payah lagi menggigit. Dibakar sudah enak, ternyata digoreng juga ngga kalah sedapnya! Begitu dicelup kedalam sambal maka rasanyanya langsung mengguncang dan menyerang saraf kenikmatan dilidah. Udah paling cocok dengan nasi hangat.

                                    Ayam Goreng Tulang Lunak Pempek Dini Pontianak

                                    Ayam gorengnya beneran bikin jatuh hati, kulit ayamnya renyah, digoreng dengan minyak panas dan bikin ngga rela untuk bagi bagi, tak ada kesulitan sama sekali saat menyobek daging ayam ini. langsung tercerai berai. Begitu dimasukkan kedalam mulut, tak ada pertarungan bearti. mudah dikunyah dengan rasa dan aroma rempah yang beradu dengan rasa gurih. Saat dicelupkan kedalam sambel khasnya langsung beradu dengan rasa manis, asam, pedas dan gurih. Bisa dibayangkan kolaborasinya?

                                    Bagaimana dengan ayam bakarnya? ada bumbu rempah yang dioleskan kembali keatas ayam saat dipanggang, Tak lupa tambahan kecap yang membuatnya termarinasi dengan baik, saat dipanggang ada lapisan karamel yang benar benar memperkaya rasa. Dicelupkan kedalam sambal terasi, langsung beradu menjadi satu, seperti tak mau terlepas lagi, rasa ini saling berpelukan. Apalagi ada taburan bawang goreng yang banyak, membuat aroma sedap dan gurihnya beneran terasa paripurna. Ini sedap! Satu lagi, kalau kamu makan pakai tangan, aroma terasinya ngga nempel ditangan. Cihuy!

                                    Ayam Bakar Tulang Lunak Pempek Dini Pontianak
                                    Ayam Bakar Tulang Lunak Pempek Dini Pontianak

                                    Nah kabar gembiranya, kamu juga bisa beli frozennya kok, ada 4 potong ayam (dua dada dan dua paha) dan sudah dilegkapi dengan bumbu bakaran yang tinggal ditambahin kecap dan juga sambal yang jadi signaturenya!

                                    Pepes Ayam Die Die Must Try

                                    Jangan remehkan juga pepes ayam yang mengguncang selera dan membuat deg degan! rasa bumbu yang berpadu dengan sempurna, keharuman rempah rempah memancing niat makan saat daun pisang dibuka. duh! ngga tahaaannn... liur ini beneran ingin menetes. Ini pepes ayam masuk kategori DIE DIE MUST TRY. Ini beneran enak buanget! Begitu dibuka, aromanya langsung menyeurak. Aroma bumbu lengkap, seperti aroma bumbu lengkap bali. Tukang Jalan Jajan kaget dengan arumanya, ternyata peramu pempek juga bisa membuat pepes ayam.

                                    Pepes ayam berbungkus daun pisang ini terlihat sederhana, bumbu kuningnya super harum, rempahnya sungguh menggoda selera. Selain aroma kunyit, saya juga mencium aruma serai dan daun kunyit yang juga menyeruak. Tak ada tulang yang ditemukan dipotongan ayam ini, belum lagi tak ayam ini terlihat berwaran kuning cantik tanpa ada kuah dan rasa amis. Cabe bulat yang dimasukkan kedalam pepes juga juara! ini bikin sensasi pedas meledak saat dimasukkan kedalam mulut. Duhhh! nasi panas dengan taburan bawnag goreng sudah cukup membuat bahagia hingga nasi kandas didasar piring.

                                    Lho? Ada Bakmie Jawa di Pempek Dini? Bakmie Godog Mbah Poer

                                    Yes! Ada pake banget! Lain lagi dengan bakmi jawa goreng dan godog nya juga yang ngga kalah enak. Kuah kaldunya beneran CLING! Bakmi gorengnya yang legit membuat ngga tahan untuk segera menghabiskan seporsi dengan penuh bahagia! duh ngga tahan, asli ngences juga. Tukang jalan jajan awalnya agak bingung. Kok ada Bakmie Jawa di Pempek Palembang? Tapi itu buru buru dikesampingkan karena kedua mie ini harus dicoba. Tak bisa menunggu lama karena kalau dingin pastilah kurang sedap!

                                    Bakmie Godog dan Bakmie Goreng Mbah Poer
                                    Bakmie Godog dan Bakmie Goreng Mbah Poer

                                    Mi Goreng Jawa ini menggunakan mie buatan sendiri dari pempek dini. Ukurannya besar dan semacam puas kalau dimakan. ini bumbu gorengannya beneran nyegrak didalam mulut. aduan bawang putih dan kemiri memang jahat kalau ketemu kecap.... wuenaaaakz!. apalagi ditambagin orak arik telor yang membuat semua bumbu terikut kuat! sayuran kubisnya nyata sekali membuat tekstur kunyahnya membara! DUh ini memang sedap sih! PATOET DIPOEDJIKAN. lidah jawa saya berontak meminta disuap terus.

                                    BakMie Godog Mbah Poer nya juga ngga kalah kok membuat lidah berdendang. Seruputan pertamanya beneran bikin happy, kaldunya super gurih! hayoooo kalau kalian makan disini, coba tebak ini kaldu apa? Mie godog berendam kuah kaldu dengan telor mata sapi yang masih ada lava nya... duhhh kalau dipecahkan kedalam mie langsung menambah rasa gurih! Kamu juga bisa boleh minta ditambahkan telur bebek kalau mau tambah gurih. Nikmat mana lagi yang bisa kau dustakan. Huaaaah puas banget! selain Ayam Bakar, Ayam Goreng, Ayam Pepes, masih ada yang spesial di Pempek Dini Pontianak lho... apa coba??

                                    Sarikayo Makanan Penutupku

                                    Ini salah satu menu khas palembang yang biasanya selalu ada di warung pempek. Akhirnya bisa merasakan kenikmatan ala Palembang yang super legit paripurna. Kue berwarna hijau beraroma daun pandan dengan tekstur sangat lembut dan hanya terbuat dari gula, telur dan santan kental, biasanya dimakan sama ketan lho. Pas... sehabis makan yang asin gurih langsung makan sarikayo Palembang yang manis dan legit!

                                    Pempek Dini Tidak Melulu Makanan Palembang

                                    Makanan yang beraneka jenis ini tentu membuat pengunjung bebas memikih makanan yang disukai, pilihannya juga banyak banget dan bisa memanjakan semua selera. Ada ikan, udang sampai ayam. Kudapan manisnya juga tersedia bahkan ada kerupuk palembangnya juga lho. CItarasanya juga beragam, ngga cuma citarasa Palembang, juga ada sentuhan rasa Jawa dan Sunda dimakanannya. Nahhhh...... Bisa memuaskan semua selera kan? Ayam Bakar? Ayam Goreng? Ayam Pepes? semua ada di Pempek Dini Pontianak
                                    Ternyata di Pempek dini ngga melulu pempek! ada yang lain yang menggoda selera. Selamat makan dan samalam Yumcez!

                                    Tukang Jalan Jajan menikmati di 
                                    "Enak Pempeknya, Lamak Cukonya"
                                    di Jalan Sejahtera 1, Telepon 0813-1895-4598  

                                    Rebung Kering Masak Lemak Ala Tukang Jalan Jajan

                                    $
                                    0
                                    0
                                    Ada satu keunikan bahan makanan dari Kalimantan Barat yaitu rebung kering. Rebung begitu banyak di hutan Kalimantan, harus segera dipanen dan tidak bisa ditunda karena segera menjadi bambu jika terlalu lama. Supaya awet, rebung yang didapat tadi akan dikupas dan dicuci bersih lalu diiris tipis dan kemudian dijemur hingga kering. 
                                    Jika ingin dimasak maka akan di rendam dengan air panas dan ajaibnya, rasanya mirip serat daging dan renyah. Rebung kering masak lemak ini kreasikan dengan daun selasih sehingga memiliki aroma yang harum menutupi aroma rebung yang khas. Mau mencoba Rebung Masak Lemak Ala Tukang Jalan Jajan ?

                                    Rebung, Makanan Kalimantan bersumber di Hutan

                                    Rebung atau bambu muda ini, sumber makanan yang mudah didapatkan di hutan Kalimantan, bahkan almarhum ayah saya sengaja menanam bambu yang rebungnya manis dan besar. Ternyata, tidak semua rebung enak dimakan, ada juga yang sepet dan pahit serta berukuran kecil. Rebung biasaya tumbuh didekat akar bambu, Batang muda ini digunakan sebagai bahan makanan, tidak hanya di Indonesia, di Asia juga menjadi populer dan mudah ditemukan dimana-mana.

                                    Tahukah kamu bahwa sebenarnya rebung memiliki kandungan racun asam sianida. tentu yang kadarnya rendah, yang dapat dikonsumsi. Ada beberapa jenis bambu yang memiliki rebung yang bisa dimakan. Coba kenali dan cari tahu ya. Berikut adalah jenis jenis bambu

                                    • Bambu betung (Dendrocalamus asper)
                                    • Bambu apus/tali (Gigantchloa apus)
                                    • Bambu wulung/hitam (Gigantochloa atroviolacea)
                                    • Bambu ater/jawa (Gigantochloa atter)
                                    • Bambu gombong/surat (Gigantochloa pseudoarundinacea)
                                    • Bambu ampel (Bambusa vulgaris)
                                    • Bambu kuning/gading (Bambusa vulgaris var. striata

                                    Dari kawasan subtropis dikenal jenis-jenis bambu yang biasa diambil rebungnya untuk dimakan, yaitu:
                                    • Madake (Phyllostachys bambusoides)
                                    • Moso (Phyllostachys edulis)
                                    • Bambusa oldhamii
                                    • Bambusa odashimae
                                    • Bambusa blumeana
                                    • Fargesia spathacea

                                    Rebung Untuk Bahan Makanan

                                    Beberapa makanan di Kalimantan menggunakan rebung sebagai bahan utamanya, Suku dayak biasa memasak rebung dengan daging atau memasaknya dengan ikan. Bumbunya sederhana namun rasa alami dari rebung membuat makanan jadi sempurna, tentu santan merupakan elemen lain yang juga memperkaya santa, sementara Suku Melayu memasaknya dengan bumbu dapur yang lebih lengkap dan kaya rasa. Perpaduan rempah, aneka dedaunan, dan rimpang menyatu sempurna dengan santan, rebung dan daging. Adapula yang hanya menumisnya dengan telur orak arik. Sementara dari makanan Tionhoa ada chaikwe isi rebung atau rebung masak teripang.

                                    Sementara di Solo dan Bogor, Rebung bambu digunakan sebagai isi lumpia, rebung juga sering digunakan sebagai bahan baku masakan khas Jawa Tengah, seperti sayur lodeh. Selain itu, rebung juga diolah menjadi lema. Pemanfaatan rebung ssecara modern juga makin beragam, berbagai macam bahan makanan olahan berbahan dasar rebung seperti tepung rebung yang memiliki kandungan pati tinggi, cuka rebung, keripik rebung, rebung beku, dan asinan rebung.

                                    Di daerah Jawa, rebung kering dikenal dengan nama klingking. Sebelum dimasak, rebung kering ini dicuci bersih dan direbus terlebih dahulu. Rebung ini dimasak dengan santan dan memiliki tekstur renyah yang mirip daging ayam. Tapi saya ingin menunjukkan bagaimana menu Rebung Kering yang unik bisa tersaji menjadi Rebung Kering Masak Lemak yang menggoda selera

                                    Resep Rebung Kering Masak Lemak Ala Tukang Jalan Jajan

                                    Bahan-bahan

                                    250 gr rebung kering 
                                    250 ml santan kental
                                    1 papan petai
                                    2 liter air

                                    Bumbu halus

                                    6 siung bawang merah
                                    3 siung bawang putih
                                    4 butir kemiri
                                    1 ruas kunyit
                                    5 butir cabe rawit

                                    Bumbu tabur

                                    2 sdm kaldu jamur
                                    Secukupnya garam
                                    Secukupnya gula
                                    Sejumput lada bubuk

                                    Bumbu Cemplung

                                    3 lembar daun salam
                                    1 batang serai
                                    1/2 cm lengkuas
                                    2 Buah cengkeh
                                    1/4 adas manis
                                    Segenggam daun selasih

                                    Cara Memasak

                                    1. Rendam rebung kering dahulu dengan air panas kurang lebih 15 menit lalu tiriskan dan cuci beberapa kali hingga air cucian bersih.
                                    2. Tumis bumbu halus sampai harum lalu masukkan semua bumbu cemplung kecuali daun selasih. Tambahkan air dan bumbu tabur. Masak sampai mendidih.
                                    3. Kemudian masukan rebung kering yang telah dicuci bersih, lalu petai yang sudah disiang, aduk rata.
                                    4. Tambahkan santan kental, aduk terus sampai mendidih dengan api kecil. Kemudian tutup. Biarkan kira kira 10-15 menit sampai bumbu meresap ke rebung, jaga jangan sampai rebung hancur.
                                    5. Koreksi rasa, tambahkan Bumbu tabur jika dirasa kurang.
                                    6. Jika sudah matang, matikan api lalu masukkan segenggam selasih.

                                    Hidangkan dengan nasi panas, kerupuk dan sambal. Sedap Menggoda dan selamat mencoba

                                    Kandungan Gizi dan Manfaat Rebung

                                    Walaupun terlihat putih dan seperti tak memiliki gizi, Rebung ternyata memiliki kandungan karbohidrat, protein, dan dua belas asam amino penting yang sangat diperlukan oleh tubuh. Kabarnya rebung juga bisa menghambat berbagai jenis penyakit, termasuk kanker. Rebung yang masuk ke dalam jenis sayur ini juga tinggi kadar air, thiamin, protein, lemak, karbohidrat, vitamin A, C, fosfor dan zat besi. Kamu yang merasa kekurangan kalium hingga menderita pelunakan otot dapat mengkonsumsi rebung secara rutin untuk membantu pemulihan.

                                    Ternyata, menurut ahli tanaman, Rebung dikategorikan sebagai Sayuran dan memiliki kandungan antioksidan yang baik bernama fitosterol untuk melawan kolesterol jahat dan mencegah radikal bebas. Bagi yang ingin diet dan mengurangi berat badan, bisa mengkonsumsi sayur rebung sebagai pilihan diet alami yang baik karena mengandung lemak namun kadar gulanya rendah. Proteinnya yang tinggi bisa menjaga kesehatan sel-sel. Bagi kamu yang kekurangan serat, rebung adalah sayuran dengan serat yang tinggi sehingga mencegah penyumbatan pembuluh darah, diabetes, jantung koroner, hiperkolesterolmia dan kanker usus besar.

                                    Yuk Masak Rebung Masak Lemak Ala Tukang Jalan Jajan

                                    Cobain masak Rebung Masak Lemak Ala Tukang Jalan Jajan yuk, Informasikan diriku bagaimana pendapat kalian ya. Selamat mencoba dan Salam Yumcez!

                                    Viewing all 711 articles
                                    Browse latest View live